Kadisdik OKU Timur Sidak Hari Perama Masuk Sekolah

Kadisdik OKU Timur Sidak Hari Perama Masuk Sekolah

Pada hari pertama masuk sekolah, Senin, 15 Juli 2024, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) OKU Timur, Wakimin SPd MM, melakukan inspeksi mendadak (sidak).--

OKU TIMUR, SUMEKS.CO - Pada hari pertama masuk sekolah, Senin, 15 Juli 2024, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) OKU TIMUR, Wakimin SPd MM, melakukan inspeksi mendadak (sidak).

Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan sekolah-sekolah dalam menyambut tahun ajaran baru serta memantau kondisi dan proses belajar mengajar di hari pertama sekolah.

Wakimin berharap dengan sidak ini, sekolah-sekolah dapat memberikan pelayanan pendidikan yang maksimal dan tetap menjaga disiplin serta kualitas pendidikan yang baik.

Sidak ini dilakukan untuk memantau langsung kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di sekolah-sekolah yang ada di Bumi Sebiduk Sehaluan.

BACA JUGA:J&T Express Kembali Gelar J&T Connect Run, Berlari Bersama Mendukung UMKM dan Keberlanjutan

BACA JUGA:Sambut Kapolres Baru, Bupati OKU Timur Harapkan Sinergi Kuat untuk Ciptakan Keamanan dan Kemajuan

Wakimin berharap dengan sidak ini, proses MPLS dapat berjalan lancar dan sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan, serta memberikan pengalaman positif bagi siswa baru dalam mengenal lingkungan sekolah mereka.

Salah satu sekolah yang dikunjungi oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) OKU Timur, Wakimin SPd MM, adalah SMP Negeri I Belitang Madang Raya (BMR).

Kunjungan ini bertujuan untuk memantau kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di sekolah tersebut. 

Untuk diketahui, Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) pada tingkat SMP di Kabupaten OKU Timur dijadwalkan berlangsung selama 3 hari.

BACA JUGA:Jalan Poros Tegal Binangun Banyuasin Segera Dibangun, PUPR: Tunggu Persiapan Tender

BACA JUGA:12 Tower Apartemen ASN di IKN Rampung, Siap Huni Juli 2024!

Kegiatan ini bertujuan untuk membantu siswa baru beradaptasi dengan lingkungan sekolah, mengenal tata tertib, budaya sekolah, serta berbagai program dan fasilitas yang tersedia.

Dengan pelaksanaan MPLS yang efektif, diharapkan siswa dapat merasa lebih nyaman dan siap untuk mengikuti proses belajar mengajar di sekolah mereka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: