Laptop Mainstream Lenovo S145-14IIL 4JID, Miliki Performa yang Relatif Menarik dengan Grafis Intel

Laptop Mainstream Lenovo S145-14IIL 4JID, Miliki Performa yang Relatif Menarik dengan Grafis Intel

Performa laptop mainstream Lenovo S145-14IIL 4JID nggak usah dipertanyakan lagi, sebab ia relatif menarik karena disokong dengan grafis Intel Iris Plus Graphics G4.--

SUMEKS.CO - Performa laptop mainstream Lenovo S145-14IIL 4JID nggak usah dipertanyakan lagi, sebab ia relatif menarik karena disokong dengan grafis Intel Iris Plus Graphics G4 dan meski tanpa kehadiran grafis diskrit. 

Pabrik elektronik Tiongkok ini mengandalkan GPU Intel Iris Plus Graphics G4 yang mengusung 48 execution unit (EUs) dengan kecepatan 300 1100MHz. 

Dan memang performa grafis Iris Plus Graphics G4 ini dikenal cukup bertenaga, bahkan setara dengan AMD Radeon RX Vega 8 iGPU, bukan kaleng-kaleng.

Selain itu, performa yang ditawarkan oleh notebook Lenovo S145-14IIL 4JID ini cukup bersaing di kelas menengah karena telah ditenagai oleh prosesor Intel Core i5-1035G4 quad-core generasi Ice Lake atau Intel Core generasi ke-10.

BACA JUGA:Lenovo Legion 5i, Laptop Gaming yang Mampu Memainkan Cyberpunk 2077 dengan Mudah Tanpa Kendala

BACA JUGA:Yoga Pro 9 16IMH9, Model Andalan Lenovo dan Pesaing Terdekat MacBook Pro 16


Laptop terjangkau Lenovo S145-14IIL 4JID sudah dilengkapi dengan OS Microsoft Windows 10 Home x64 original pre-installed didalamnya, sehingga tidak perlu repot melakukan instalasi lagi. --

Hebatnya, prosesor ini dapat berlari dengan kecepatan standar 1,1Hz dan TurboBoost hingga 3,7GHz. 

Tapi tak hanya sampai disitu, Lenovo S145-14IIL 4JID ini juga didukung oleh memori RAM berkapasitas 4GB jenis DDR4 dengan kecepatan 2666MHz yang dapat di-upgrade hingga maksimal 12GB.

Laptop bertenaga Intel Core i5 Ice Lake Lenovo S145-14IIL 4JID ini mengandalkan layar berukuran 14 inci yang menggunakan teknologi panel TN LCD LED backlight dengan resolusi 1366 x 768 piksel yang didukung kemampuan anti-glare. Layar ini diklaim mampu menghasilkan kecerahan hingga 220 nits.

BACA JUGA:Spesifikasi dan Harga Lenovo ThinkBook Plus Gen-3: Laptop Premium untuk Profesional

BACA JUGA:Lenovo Yoga Book X91L 4G Desain Ramping dan Fitur-Fitur Canggih, Cocok Untuk Produktivitas dan Kreativitas

Tapi yang spesial dari Lenovo S145-14IIL 4JID ini, ia tak hanya menawarkan performa tinggi, Lenovo S145-14IIL 4JID ini juga dijual dengan harga yang terjangkau. 

Lenovo S145-14IIL 4JID memiliki bandrol harga kisaran Rp8.499.000. Berdasarkan spesifikasi dan fitur yang ditawarkan, laptop Lenovo ini sangat kompetitif. Tak banyak laptop bertenaga Intel Core i5-1035G4 Ice Lake dengan harga 8 juta-an.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: