Acer Nitro V 16 ANV16-41 R77X, Laptop Gaming yang Dilengkapi Teknologi AI

Acer Nitro V 16 ANV16-41 R77X, Laptop Gaming yang Dilengkapi Teknologi AI

Acer Nitro V 16 ANV16-41 R77X merupakan salah satu laptop gaming dengan kemampuan AI yang dijual dengan segmen harga murah terjangkau melebihi kemampuannya.--

SUMEKS.CO - Acer Nitro V 16 ANV16-41 R77X merupakan salah satu laptop gaming dengan kemampuan AI yang dijual dengan segmen laptop terjangkau melebihi kemampuannya.

Jadi ini adalah laptop gaming yang merambah ke teknologi AI sehingga memiliki peran untuk peningkatan dan pengoptimalan performa secara efisiensi.

Kinerja gaming Acer Nitro V 16 ANV16-41 R77X cukup tinggi dengan dukungan duet prosesor AMD Ryzen 7 8845HS yang ditandemkan GPU diskrit dari Nvidia GeForce RTX 4050

Dukungan NPU yang ada di dalam prosesor Ryzen 7 8845HS yang digunakan laptop Acer ini berperan menangani tugas-tugas berbasis AI atau AI workload dengan lebih efisien, tanpa harus menggunakan daya berlebihan.

BACA JUGA:Laptop Acer Swift Go OLED SFG14-73 73P9, Apakah Layak Dipertimbangkan Bagi Konten Kreator?

BACA JUGA:Alasan Harus Beli Laptop Acer Aspire 7 Gaming, Pilihan Paling Cocok Gamer, Tangguh dengan Kinerja Berat


Acer Nitro V 16 ANV16-41 R77X merupakan laptop gaming terjangkau dengan kemampuan AI dan ditenagai prosesor anyar AMD Ryzen 8040 series yang dilengkapi dengan NPU. --

Laptop gaming AI Acer Nitro V 16 ANV16-41 R77X dibekali layar Cine Crystal berukuran 16 inci yang menggunakan panel IPS dengan resolusi WUXGA 1920 x 1080 piksel.

Layar ini juga hadir dengan aspek rasio 16:10 dengan tingkat kecerahan 300 nits yang mampu menghasilkan sudut pandang yang luas dengan warna 100% sRGB color gamut yang kaya warna. 

Kemudian layar laptop gaming ini menggunakan bezel tipis atau Narrow Bezel yang membuat ukuran laptop lebih ringkas.

BACA JUGA:Laptop Acer Swift 14 Dilengkapi Double Anodized Luxury Gold Anti Karat, Ini Harga dan Spesifikasinya!

BACA JUGA:Laptop Acer Aspire ES1-131 Performa Superior Cocok Diajak Multitasking, Cek Detail Spesifiksinya!

Tak hanya itu, layar yang diusung oleh laptop gaming andalan Acer ini dilengkapi fasilitas anti-glare dan didukung teknologi Acer ComfyView. 

Pengalaman visual saat bermain game ditunjang dengan refresh rate layar hingga 165Hz. Refresh rate layar yang tinggi ini memungkinkan animasi game tampil dengan smooth atau mulus di layar tanpa ada gejala screen tearing dan stuttering yang mengganggu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: