Progres Pembangunan Bandara VVIP IKN Capai 50 Persen, Target Operasional Agustus 2024

Progres Pembangunan Bandara VVIP IKN Capai 50 Persen, Target Operasional Agustus 2024

Bandara VVIP di IKN beroperasi Agustus, progres capai 50 persen.--

SUMEKS.CO - Pemerintah Indonesia memang sedang gencar mempersiapkan pembangunan infrastruktur dan berbagai aspek lainnya di Ibu Kota Nusantara (IKN) yang terletak di Kalimantan Timur.

Tujuan utama dari pemindahan ibu kota ini adalah untuk mengurangi beban Jakarta yang sudah terlalu padat dan merata distribusi pembangunan di seluruh Indonesia.

Bandara VVIP atau Naratetama di IKN memang dijadwalkan akan mulai beroperasi pada awal Agustus 2024.

Saat ini, pembangunan bandara tersebut sudah mencapai tahap akhir dan siap untuk melayani penerbangan para pejabat tinggi negara dan tamu negara.

BACA JUGA:Diduga Mematok Harga Parkir Mall Tidak Sesuai Ketentuan, Warganet Palembang Luapkan Kekesalan

BACA JUGA:Kemenag Terbitkan Edaran Terkait Pembayaran Dam, Ini Tujuan dan Besaran Biayanya Harus Dikeluarkan Jemaah Haji

Bandara VVIP Naratetama di IKN memiliki spesifikasi yang lengkap dan modern, termasuk landasan pacu yang dapat menampung pesawat berbadan lebar, fasilitas terminal yang memadai, serta berbagai fasilitas pendukung lainnya.

Dengan beroperasinya Bandara VVIP Naratetama, aksesibilitas ke IKN akan semakin meningkat dan diharapkan dapat memperlancar kegiatan pemerintahan serta kunjungan kenegaraan di ibu kota baru tersebut.

Pasalnya untuk progres pembangunan fisik di lapangan yang sudah mencapai 50 persen. Maka jelas segera selesai dan bisa dioperasikan atau digunakan. 

"Kita targetnya 1 Agustus beroperasi bandara VVIP. Insya Allah," ujar Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, ketika berbicara di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, dikutip berbagai sumber. 

BACA JUGA:Truk ODOL Viral Melintas di Jalan Tikus, Kasat Lantas Polrestabes Palembang Sebut Alasan Utama Ini

BACA JUGA:Mengurai Asal Usul Raja Heroik Palembang, Pangeran Jayawikrama yang Lahir dari Seorang Gundik!

Terkait bandara ini, nantinya sebelum secara resmi dioperasikan sementara, Bandara VVIP IKN akan melalui tahapan uji coba pada Juli 2024. 

Maka, untuk secara spesifik, Bandara Naratetama ini dirancang dengan luas terminal 7.350 meter persegi dan luas area yang mengalami pertambahan menjadi 621 hektar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: