Sopir Bus Maut Minanga yang Tewaskan Dua Penumpang Study Tour di OKI Belum Serahkan Diri

Sopir Bus Maut Minanga yang Tewaskan Dua Penumpang Study Tour di OKI Belum Serahkan Diri

Sopir Bus Minanga kecelakaan di Buluh Cawang OKI belum serahkan diri. -Foto: Niskiah/sumeks.co-

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Sopir bus Minanga yang membawa rombongan study tour SDN 1 Harisan Jaya, Kecamatan Cempaka, Kabupaten OKU Timur yang mengalami kecelakaan lalu lintas hingga kini masih belum menyerahkan diri. 

Padahal, pihak Satlantas Polres OKI telah mengimbau agar sang sopir Irfan yang menyebabkan 2 orang penumpangnya tewas agar segera menyerahkan diri usia peristiwa kecelakaan lalu lintas di Jalan Lintas Timur (Jalintim) Desa Buluh Cawang, Kecamatan Kayuagung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Jumat 24 Mei 2024 malam. 

"Sampai hari ini sang sopir bus yakni Irfan masih belum menyerahkan diri. Padahal sudah kita imbau agar untuk menyerahkan diri," kata Kapolres OKI, AKBP Hendrawan Susanto SH SIk, Minggu 26 Mei 2024.

Tak hanya itu, diungkapkan Kapolres, pihaknya telah mendatangi rumah yang bersangkutan dan telah menyampaikan kepada keluarganya agar untuk menyerahkan diri. 

BACA JUGA:Update Nama-Nama Korban Kecelakaan Bus Study Tour SD Harisan Jaya OKU Timur, 4 Masih Dirawat

BACA JUGA:Cerita Kernet Bus Maut Asal OKU Timur: Siswa dan Guru Sempat Berhenti di Pasar Kayuagung Beli Makanan

Dijelaskan Kapolres, untuk sopir ini pihaknya belum berhasil menangkapnya, tetapi sudah berkoordinasi dengan keluarga sang sopir di Kecamatan Cempaka, Kabupaten OKU Timur sejak kemarin.

Pihak kepolisian terus berupaya untuk menemukan sopir bus study tour agar yang bersangkutan ini bisa mempertanggungjawabkan perbuatannya.

"Apabila sopir sudah menyerahkan diri maka untuk penyebab kecelakaan bisa terungkap. Dimana saat ini untuk investigasi penyebab kecelakaan masih dilakukan oleh Satlantas Polres OKI," jelasnya.

Anggota Satlantas Polres OKI juga memeriksa saksi-saksi yang menyaksikan langsung kejadian tersebut, termasuk sopir truk trailer yang sedang berhenti karena mengalami kerusakan saat kecelakaan terjadi.

BACA JUGA:Fakta Terbaru, Bus Study Tour yang Tewaskan Guru dan Siswa di OKI Tabrak Trailer Pengangkut Pupuk

BACA JUGA:Pj Bupati OKI Jenguk Korban Kecelakaan Bus Study Tour Asal OKU Timur di RSUD Kayuagung

Peristiwa kecelakaan lalu lintas bus Minanga dengan nopol BE 7431 BU ini membawa 29 orang penumpang study tour dari SDN 1 Harisan Jaya Kabupaten OKU Timur. 

Namun, malangnya mobil bus Minanga ini mengalami kecelakaan lalu lintas dengan mobil trailer pengangkut pupuk urea dengan nomor polisi BE 9468 AU yang dikemudikan oleh Warsito Jati. Yakni menabrak trailer. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: