5 Perbedaan Antara Samsung Galaxy S24 Ultra dan Samsung Galaxy S23 Ultra, Mana yang Lebih Unggul?

5 Perbedaan Antara Samsung Galaxy S24 Ultra dan Samsung Galaxy S23 Ultra, Mana yang Lebih Unggul?

Perbedaan Antara Samsung Galaxy S24 Ultra dan Samsung Galaxy S23 Ultra --dok:Sumeks.co

SUMEKS.CO - Samsung belum lama ini memperkenalkan smartphone terbarunya di tanah air, Samsung Galaxy S24 Ultra.

Sebelum hadirnya generasi terbaru dari Samsung Galaxy S24, telah lebih dulu hadir generasi sebelumnya Samsung Galaxy S23.

Namun, tahukah kalian perbedaan kedua smartphone beda generasi ini, antara Samsung Galaxy S24 Ultra dan Samsung Galaxy S23 Ultra.

Ada beberapa perbedaan yang mencolok dari kedua smartphone seri S ini. kedua smartphone Samsung ini selalu dikaitkan karena memiliki model yang sama.

BACA JUGA:Resmi Meluncur 6 Februari 2024, Ini 5 Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S24 Ultra

Lantas, dari keduanya seri ini apa saja perbedaan yang dihadirkan? Menarik untuk dikupas. 

Berikut 5 perbedaan Samsung Galaxy S24 Ultra dan Samsung Galaxy S23 Ultra yang jarang orang ketahui.

1. Bingkai Titanium dengan Tepi Datar

Meskipun kedua seri memiliki layar AMOLED berdimensi 6,8 inci, Samsung Galaxy S24 Ultra menghadirkan bezel yang sedikit lebih ramping dengan tepi tipis. 

BACA JUGA: Intip Ketangguhan 20 Fitur Al Inovatif Samsung Galaxy S24 Series, Tawarkan Kecanggihan dan kemewahaan

Samsung tampaknya telah mengambil catatan dari iPhone 15 Pro, karena membuang bingkai aluminium S23 Ultra untuk mengganti bingkai titanium yang lebih tahan lama.

Pada bagian layar S24 Ultra dapat menghadirkan kecerahan maksimum hingga 2.600 nits, sementara pendahulunya dibatasi hingga 1.750 nits. 

2. Lensa Telefoto 5X 50 MP

Kalian mungkin familiar dengan lensa telefoto 10x pada S23 Ultra. Samsung mengganti kamera 10x 10 MP ini dengan lensa telefoto 5x 50 MP yang lebih praktis di S24 Ultra.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: