Viral, Petugas Kasir Mini Market Menangis Dilabrak Emak-emak, Susu yang Dibelinya Diduga Telah Expired

Petugas kasir mini market menangis dilabrak emak-emak, susu yang dibelinya diduga telah expired. foto: @nenkputrybungsu095/sumeks.co.--
SUMEKS.CO - Viral di media sosial video seorang pengawai kasir mini market dilabrak emak-emak.
Wanita pegawai kasir mini market itu terlihat terus menghindar, dia menutup mukanya dengan kedua tangannya.
Kejadiannya disebut terjadi di salah satu mini market di Km-4, Pekanbaru, Riau.
Hanya suara si ibu yang terdengar keras, marah-marah dan membentak.
“Buka mukamu! buka mukamu”, pekik si ibu pemilik akun facebook @humaira, terpantau sumeks.co, Selasa, 9 Januari 2024.
“Kau seharusnya lebih teliti menengok barang-barang itu”, bentaknya.
“Kadaluwarsa barang kau jual”, sebutnya.
“Anakku mau mati jadinya”.
“Hati-hati belanja disini ibu”.
“Ini kadaluwarsa dijual..anakku…..(video terputus)”.
Tampak si pegawai kasir mini market tetap tidak menjawab, dia tampak menangis.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: