Tiba di Qatar, Timnas Indonesia Jalani Latihan Perdana

Tiba di Qatar, Timnas Indonesia Jalani Latihan Perdana

Timnas Indonesia saat latihan perdana setiba di Qatar dalam menyambut persiapan Piala Asia Qatar 2023--dok:Sumeks.co

SUMEKS.CO - Setiba di Qatar, Timnas Indonesia langsung menjajal latihan di Lapangan Al Egla 2, Doha, pada Minggu 7 Januari 2024 malam waktu setempat.

Ini merupakan latihan perdana Skuad Garuda di Qatar jelang berlangsungnya Piala Asia 2023 pada 12 Januari hingga 10 Februaru 2024 mendatang.

Sebelumnya, para pemain, pelatih, dan tim ofisial Timnas Indonesia baru meninggalkan Antalya menunju Turki melalui jalur udara. Setelah tiba di Istanbul, perjalanan dilanjutkan ke Doha, Qatar.

Timnas Indonesia tiba di Doha Minggu 7 Januari 2024 pukul 06.00 waktu setempat melalui Hamad International Airport.

BACA JUGA:26 Daftar Pemain Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Ada 2 Pemain yang Tidak Terpilih, Siapa Saja?

Setibanya di Doha, Asnawi Mangkualam dkk disambut oleh Duta Besar Republik Indonesia di Qatar, beserta puluhan supporter yang turut meramaikan menyambut kehadiran Timnas Indonesia.


Asnawi Mangkualam saat latihan perdana setiba di Qatar dalam menyambut persiapan Piala Asia Qatar 2023--dok:Sumeks.co

“Dari semalam kita jalan dari Turki dan sampai di Qatar Minggu pagi, kita telah menyelesaikan TC di Turki dengan baik, dan sesuai dengan rencana kita,” kata pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.

Setelah beristirahat di hotel, Shin Tae-yong mengajak anak asuhya untuk segera berlatih di Lapangan Al Egla 2, Doha, Qatar.

Sesi latihan perdana Timnas Indonesia berlangsung selama 2 jam, yang dimulai pada pukul 19.00 waktu setempat.

BACA JUGA:Pemain Senior Timnas Indonesia Kompak Unggah Postingan Sama yang Isinya Bikin Warganet Pilu

Pada latihan tersebut, Shin Tae-yong memberikan sedikit materi latihan taktik sembari memulihkan kondisi para pemain.

Pelatih asal Korea Selatan itu bersyukur latihan perdana di Qatar kali ini berlangsung dengan baik.

“Untuk hari ini kita melakukan latihan pemulihan fisik sekaligus taktikal. Memang latihan kali ini cukup ringan, namun ini langkah yang baik dan sesuai dengan rencana,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: