Menang atau Degradasi, Sriwijaya FC Lakoni Laga Hidup Mati Pegadaian Liga 2 Kontra PSMS Medan

Menang atau Degradasi, Sriwijaya FC Lakoni Laga Hidup Mati Pegadaian Liga 2 Kontra PSMS Medan

Sriwijaya FC bakal melakoni laga pamungkas kontra PSMS Medan untuk memperebutkan tiket 12 besar Pegadaian Liga 2 2023/24.-Foto: Kolase Instagram/@sriwijayafc.id-

BACA JUGA:Waspada PSMS Medan di Ambang Degradasi, Perjuangan Berat Lawan Sriwijaya FC di Pegadaian Liga 2 2023/24

Hendri menginstruksikan anak asuhnya untuk lebih banyak bermain menyerang pada pertandingan besok. 

Ia juga menekankan agar pemain Sriwijaya FC jangan sering kehilangan bola dan tidak melakukan kesalahan sekecil apa pun.

“Optimis itu perlu dan bermain menyerang akan kita lakukan, namun yang terpenting untuk menghindari kesalahan seminim mungkin,” imbuhnya.

Hendri juga menyebutkan, jika melihat tiga pertandingan terakhir PSMS Medan, ia menilai hasilnya tidak terlalu baik. 

BACA JUGA:Sriwijaya FC Lawan PSMS Medan, Skenario Lolos ke Babak 12 Besar Liga 2 ? Ini Kata Direktur Kompetisi LIB

Namun ia menegaskan agar hal tersebut tidak dijadikan patokan dalam menentukan strategi.

"Melihat tiga pertandingan terakhir PSMS Medan sedikit kurang baik, namun tentu kita harus tetap waspada mengingat tim tamu juga mengincar kemenangan pada lagi ini,” kata ujar mantan pelatih Timnas Indonesia U-17 Pra Piala Asia (2005-2007).

Hendri meminta dukungan dan doa dari semua supporter dan fans Sriwijaya FC agar Laskar Wong Kito bisa bermain dengan prima sehingga dapat lolos ke babak 12 besar.

"Kami sama-sama berharap dukungan dan doa untuk kemenangan  Sriwijaya FC,” kata pelatih kelahiran Bukit Tinggi 11 Desember 1964.

BACA JUGA:Sriwijaya FC: Ini Rumah Kita, Kito Pacak 3 Poin untuk Lolos 12 Besar Pegadaian Liga 2 2023

Dalam laga ini akhir Pegadaian Liga 2 kemenangan Sriwijaya FC akan memastikan langkahnya untuk menuju ke babak 12 besar.

Dikutip dari SUMEKS.CO Sriwijaya FC akan bermain tanpa tiga pemain kunci dilaga ini, yakni Chencho, Yevhen, dan Abel Rahmanshah.

Seperti diketahui, Abel tidak bisa tampil karena akumulasi kartu merah. Yevhen juga dikenakan skorsing dua pertandingan dan denda Rp5 juta.

Keputusan itu diumumkan Comdis PSSI dalam rapat 5 Desember 2023 dan diumumkan melalui situs resmi PSSI pada Selasa, 12 Desember 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: