Ada Skywalk di Lantai 2, Berdiri di Atas Lahan 35.000 Hektar, Ini Penampakan Rumah Termegah di Indonesia
Rumah yang berada di Bandung Jawa Barat ini harganya ditaksir mencapai Rp 300 miliar.--
SUMEKS.CO - Asli sultan! Rumah yang berada di Bandung Jawa Barat ini harganya ditaksir mencapai Rp 300 miliar.
Rumah ini benar-benar megah, bak istana bergaya Eropa, yang berdiri di atas lahan seluas 35.000 hektar.
Bahkan, dari 12 rumah termahal di dunia, salah satunya berada di Indonesia ini. Ya, rumah tersebut milik Alshad Ahmad yang berada di Bandung, Jawa Barat.
Alshad Ahmad merupakan saudara sepupu Raffi Ahmad, salah satu artis terkaya di Indonesia.
Selain berdiri megah, salah satu keunikannya adalah di dalam rumah ini terdapat kebun binatang pribadi yang berisikan satwa liar dan langka, seperti harimau, srigala dan lain sebagainya.
Untuk mengobati rasa penasaran kamu, yuk kita intip isi rumah termegah sejagad Indonesia itu. Berikut rangkumannya dari berbagai sumber.
1. Desain langsung oleh pemilik
Rumah keluarga Alshad Ahmad ini sudah ditempati sekitar 16 tahun. Menarik rumah yang jika dilihat dari atas itu layaknya istana didesain langsung oleh Masyur Ahmad, yang tidak lain ayah dari Alshad Ahmad.
BACA JUGA:10 Tips Membuat Rumah Minimalis Terlihat Lebih Mewah, Nomor 1 dan 3 Pilihan Paling Tepat
Masyur Ahmad memang dikenal sosok yang suka mendesain rumah. Sehingga dirinya memutuskan mendesain langsung rumah yang ditempatinya bersama keluarganya itu.
2. Mushola dalam rumah
Keluar Alshad Ahmad dikenal cukup relegi. Sehingga dalam istana itu terdapat mushola yang sejuk dan nyaman untuk melaksanakan ibadah.
Posisi mushola besar ini tepatnya berada di sebelah koridor. Saking sejuk dan nyamannya mushola ini, Alshad Ahmad mengaku kerap tertidur di dalam mushola itu usai melaksanakan shalat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: