Melintas di Jalan Kolonel Barlian Nissan Grand Livina Terbakar, Pemilik Sempat Lihat Percikan Api di Kap Mesin

Melintas di Jalan Kolonel Barlian Nissan Grand Livina Terbakar, Pemilik Sempat Lihat Percikan Api di Kap Mesin

Mobil Nissan Grand Livina bernopol BG 1539 AX warna hitam yang hangus terbakar, Jumat 27 Oktober 2023 malam saat melintas di Jalan Kolonel H Barlian. Foto: dokumen/sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Sebuah mobil Nissan Grand Livina bernopol BG 1539 AX warna hitam hangus terbakar, Jumat 27 Oktober 2023 malam.

Mobil tersebut terbakar saat melintas di Jalan Kolonel H Barlian, tak jauh dari SPBU Km 10, Kelurahan Karya Baru, Kecamatan Alang-Alang Lebar Palembang.

Menurut Usman Syakban (56), pemilik mobil, api tiba-tiba keluar dari kap mesin dan langsung membesar.

Usman yang merupakan warga Jalan Lintas Barat, Komplek Impian I, Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Sukarami Palembang ini berhasil menyelamatkan diri. 

BACA JUGA:Mobil Terbakar Saat Isi BBM di SPBU Talang Gunung Empat Lawang, Pasutri Terluka

“Menurut keterangan korban saat melintas di TKP, melihat asap yang keluar dari kap mesin,” ujar Kapolsek Sukarami Kompol M Ikang Ade Putra SIK MH saat dikonfirmasi Sabtu 28 Oktober 2023. 

Setelah melihat kepulan asap, korban menghentikan mobilnya di pinggir jalan untuk mengecek kap depan.

Setelah kap dibuka korban melihat ada percikan api di sebelah kanan kap dan asap mengepul.

“Korban langsung mencabut kabel aki tetapi api terus membesar,” kata Kapolsek. 

BACA JUGA:7 Cara Mencegah Mobil Terbakar Tiba-tiba di Jalan

Petugas Pawas Polsek Sukarami Palembang Ipda Ruspan Dani, SH bersama SPK dan piket fungsi langsung mendatangi TKP. 

Sekitar pukul 19.00 WIB, satu unit mobil Damkar AAL Palembang tiba di TKP langsung memadamkan api. 

“Api dapat dipadamkan dan situasi aman terkendali. Korban jiwa nihil, kerugian materil ditaksir Rp85 juta,” tutup Kapolsek.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: