Kakanwil Kemenkumham Sumsel Pimpin Sertijab Kalapas Kelas I Palembang, Ini Pesannya!

Kakanwil Kemenkumham Sumsel Pimpin Sertijab Kalapas Kelas I Palembang, Ini Pesannya!

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan (Kanwil Kemenkumham Sumsel), Ilham Djaya memimpin prosesi serah terima jabatan dan pisah sambut Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Palembang, Senin 16 Oktober 2023. --

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan (Kanwil Kemenkumham Sumsel), Ilham Djaya memimpin prosesi serah terima jabatan dan pisah sambut Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Palembang, Senin 16 Oktober 2023. 

Kegiatan itu bertempat di ruang aula Lapas Kelas I Palembang, tonggak estafet kepemimpinan dari Yulius Sahruzah kini beralih ke Saverius Essau Gustaf Johanes. 

Prosesi sertijab diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Kemenkumham. Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan dan penyerahan memori sertijab. Dalam kesempatan ini juga dilaksanakan serah terima Ketua Dharma Wanita Lapas Kelas I Palembang. 

Dalam kesempatan tersebut Kakanwil Kemenkumham Sumsel Ilham Djaya berterima kasih serta mengapresiasi kerja keras, dedikasi dan sumbangsih yang telah dilakukan oleh jajaran Lapas Kelas I Palembang dibawah komando Yulius Sahruzah selama lebih kurang 1 tahun 5 bulan yang telah berhasil menjaga kondusifitas Lapas Kelas I Palembang. 

BACA JUGA:Melayat ke Rumah Al Habib Mahdi, Ustadz Abdul Somad Batalkan Pesawat ke Pekanbaru Langsung ke Palembang

Kepada Yulius Sahruzah, Kakanwil Kemenkumham Sumsel Ilham Djaya mengucapkan selamat bertugas di tempat yang baru sebagai Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Aceh. 

Kepada Kalapas baru yang ditunjuk, Kakanwil Ilham Djaya juga mengucapkan selamat datang di bumi Sriwijaya dan selamat bertugas Kepada Saverius Essau Gustav Johanes sebagai Kalapas Kelas I Palembang. 

Kakanwil Kemenkumham Sumsel Ilham Djaya menyampaikan Kepada Kalapas Kelas I Palembang yang baru bahwa amanah tugas ini harus dijalankan dengan sebaik-baiknya serta pegang teguh kepercayaan dan tanggung jawab yang diberikan, laksanakan amanah dengan sebaik-baiknya. 


--

Kakanwil Ilham juga minta kepada Saverius Essau Gustav Johanes selaku Kalapas Kelas I Palembang untuk segera menjalin sinergi dengan Aparat Penegak Hukum (APH), lakukan deteksi dini guna mencegah gangguan keamanan, serta berantas peredaran gelap narkotika.

BACA JUGA:Sriwijaya FC Beri Apresiasi Ball Crew Sigap Beri Bola Saat Sepak Pojok yang Berbuah Gol Buat Laskar Wong Kito

“Untuk mewujudkan kinerja yang optimal, seluruh elemen yang ada baik internal maupun eksternal saling bersinergi, saling menguatkan serta saling mengingatkan. Semoga dengan hadirnya pimpinan baru di Lapas Kelas I Palembang, dapat meningkatkan kerjasama dengan stakeholder terkait dan meningkatkan program-program yang sudah ada serta milikilah etos kerja dan semangat kerja yang tinggi agar dapat menjadi contoh bagi seluruh jajaran," ucap Kakanwil Ilham Djaya. 

Acara sertijab dan pisah sambut ini juga ikut disaksikan Kepala Divisi Pemasyarakatan Kemenkumham Sumsel, Bambang Haryanto, Kepala Divisi Administrasi Kemenkumham Sumsel, Rahmi Widhiyanti, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kemenkumham Sumsel, Ika Ahyani Kurniawati, Kepala Divisi Keimigrasian Kemenkumham Sumsel, Filianto Akbar, Kepala UPT Se-Palembang, pejabat dan pegawai di lingkungan Lapas Kelas I Palembang juga para tamu undangan.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: