Dihadapan Raja Dangdut, Aldi Taher Tegaskan Musik Itu Tidak Haram: ‘Yang Haram Itu Kalau Gitarnya Ditelen’

Dihadapan Raja Dangdut, Aldi Taher Tegaskan Musik Itu Tidak Haram: ‘Yang Haram Itu Kalau Gitarnya Ditelen’

Dihadapan raja dangdut H Rhoma Irama, penyanyi Aldi Taher tegaskan bahwa musik itu tidak haram: ‘Yang haram itu kalau gitarnya ditelen’. foto: youtube @rhoma irama official/sumeks.co.--

SUMEKS.CO - Dihadapan raja dangdut H Rhoma Irama, musisi dan politisi Aldi Taher tegaskan bahwa musik itu tidak haram.

Di podcast @rhoma irama official, Aldi Taher mengaku sengaja mencontohkan dakwah dalam konser musiknya.

Sebab, katanya, masih ada yang bilang kalau musik itu haram, namun menurut Aldi Taher tidak.

“Musik itu haram kalau gitarnya ditelen,” selorohnya. 

BACA JUGA:Tersinggung Gegara Disebut Musik Haram, Aldi Taher Ajak Ribut Uki Eks Grup Band Noah?

H Rhoma Irama pun kembali dibuat tertawa atas guyonan Aldi Taher itu.

Diawal wawancara, Raja Dangdut H Rhoma Irama mengaku salut sama Aldi Taher. 

Menurut Bang Rhoma, Aldi Taher sebagai penyanyi yang keren ketika azan maghrib berkumandang dia langsung berhenti bernyanyi, dihadapan ribuan penontonnya.

“Keren banget itu, bagaimana itu ceritanya,” tanya H Rhoma Irama dalam podcast-nya bersama Aldi Taher.

BACA JUGA:Aldi Taher Gercep Bikin Lagu Pak RT Tolong Pindahin Sapiku, Mantan Suami Dewi Perssik Ini Ikut Dirujak Netizen

Aldi Taher menjelaskan bahwa itu terjadi saat konser, dirinya tulus melakukan itu dan tidak ada gimick sama sekali.

Namun dengan bercanda Aldi Taher mengatakan, jika kemudian itu disebut sebagai gimmick maka itu adalah gimick akhirat.

Jawaban Aldi yang penuh dengan humor ini pun membuat H Rhoma Irama tertawa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: