Ade Armando Sebut Tak Ada Ayat Al Quran yang Memerintahkan Salat 5 Kali Sehari, Ustaz Adi Hidayat Bereaksi

Ade Armando Sebut Tak Ada Ayat Al Quran yang Memerintahkan Salat 5 Kali Sehari, Ustaz Adi Hidayat Bereaksi

Ade Armando menyebutkan tak ada ayat Al Quran yang mengatur salat 5 kali sehari.--

Ade Armando Sebut Tak Ada Ayat Al Quran yang Memerintahkan Salat 5 Kali Sehari, Ustad Adi Hidayat Bereaksi

SUMEKS.CO - Pegiat Media Sosial, Ade Armando, mengeluarkan pernyataan kontroversialnya. Dimana, menyebutkan bahwa tidak ada perintah salat lima waktu di dalam Al-Quran. 

Dikutip SUMEKS.CO dari akun Snack Video @rhazkiya, 10 Juli 2023, Ade Armando meminta kepada masyarakat khususnya umat Islam supaya mengecek langsung di dalam Al-Quran.

"Waktu-waktu coba saja baca Al-Quran, anda tidak akan menemukan ayat yang mengatakan salat itu harus dilakukan lima kali sehari," ujarnya.

BACA JUGA:Azan 2 Kali Salat Jumat Disebut Bid'ah, Ustad Adi Hidayat Beri Jawaban Menohok: Antum Siapa, Sahabat Nabi?

Namun, pernyataan Ade Armando itu langsung mendapatkan tanggapan dari Ustaz Adi Hidayat. Dimana, Ustaz Adi Hidayat menjelaskan beserta ayat-ayat yang  menyatakan tentang kewajiban salat. 

Menurut Ustaz Adi Hidayat, masing-masing perintah melaksanakan salat sudah tertulis di dalam Al-Quran. Hal tersebut sekaligus membantah pernyataan Ade Armando, yang menyebut perintah salat tidak ada di dalam Al-Quran. 


Ustad Adi Hidayat--

Perintah melaksanakan salat subuh tertulis di dalam Al-Quran surat ke-24 ayat 58, yang dikuatkan di dalam Al-Quran surat ke-30 ayat 17.

Kemudian, untuk salat zuhur sudah tertulis di dalam Al-Quran surat ke-17 ayat 78, yang dikuatkan dalam Al-Quran surat 30 ayat ayat 18.

BACA JUGA:Apakah Diperbolehkan Bersalaman Setelah Salat? Ustad Adi Hidayat: Lihat Dulu Kaidahnya

Lalu, salat ashar disebutkan di dalam Al-Quran surat 50 ayat 39, dan dikuatkan di dalam Al-Quran surat 30 ayat 18.

Salat maghrib disebutkan di dalam Al-Quran surat 11 ayat 114, yang dikuatkan di dalam Al-Quran surat 30 ayat 17. Dan isya disebutkan di dalam Al-Quran surat ke-24 ayat 58.

"Jadi kalau anda bertanya apakah waktu-waktu salat itu ada di dalam Al-Quran, maka jawabannya bukan hanya ada, tapi jelas, terang, dan sangat detail," tegasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: