Wiih! Pak Tentara Beri Materi PBB Kegiatan MPLS

Wiih! Pak Tentara Beri Materi PBB Kegiatan MPLS

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah--

Wiih! Pak Tentara Beri Materi PBB Kegiatan MPLS 

MUARA ENIM, SUMEKS.CO - Tahun ajaran baru 2023/2024 dimulai, siswa siswi baru diberikan Masa Perkenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di lingkungan sekolah.

Dalam kegiatan MPLS itu, tentara yakni melalui Babinsa Koramil 06/Semende Serda Edi Suprianto berikan giat materi. Yaitu Pelatihan Baris-Berbaris (PBB) bagi siswa siswi baru di SMP Negeri 1 Semendo.

Kegiatan MPLS di sekolah bertempat di desa Pulau Panggung, Kecamatan Semende Darat Laut, Kabupaten Muara Enim, Kamis 13 Juli 2023.

Komandan Koramil 404-06 Semendo Kapten Inf Sugiyanto melalui Babinsa Serda Edi Suprianto mengatakan, pemberian materi pelatihan baris berbaris bagi siswa siswi pelajar baru di SMP Negeri 1 Semendo tersebut merupakan dalam rangka sebagai bentuk upayah guna menanamkan nilai-nilai karakter kedisiplinan dan bangsaan bagi pelajar.

BACA JUGA:Memburu Peringkat, Sedang Berlangsung Voli Putra Indonesia Lawan Australia di AVC Challenge Cup For Men Taipei

"Alhamdulillah, pemberian materi PBB kepada pelajar seperti memang sangat wajib sekali ya untuk di lakukan di sekolah, apa lagi di zaman modern," terangnya, dikutip enimekspres.bacakoran.co, Sabtu 15 Juli 2023.

Dikatakannya, saat ini apabila tidak sejak dini  ditanamkan nilai-nilai kedisplinan dan kebangsaan bagi anak-anak penerus bangsa, maka pasti akan kebablasan. 

Lanjutnya, Babinsa Edi menjelaskan dalam kegiatan pemberian materi kebangsaan dan PPB di SMP Negeri 1 Semendo tersebut di ikuti sebanyak 90 siswa-siswi baru di SMP Negeri 1 Semendo.

Dimana, ia pertama memberikan pendidikan pendahuluan wawasan kebangsaan, bela negara dan kemudian kedua di lanjutkan dengan kegiatan baris berbaris.

BACA JUGA:Pengendara Keluhkan Kondisi Jalinteng Di Kabupaten Musi Banyuasin yang Rusak Berlobang

"Jadi dengan adanya kegiatan seperti ini akan dapat melatih konsentrasi dalam mengendalikan emosi dan mendorong nilai solidaritas kekompakan bagi pelajar," jelasnya. 

Lebih, jauh Serda Edi juga menghimbau kepada pelajar untuk dapat selalu disiplin giat dalam belajar agar cita cita diingikan dapat tercapai. 

Kemudian, juga mengajak kepada pelajar untuk selalu dapat mematuhi kedua orang tua maupun guru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: