Staycation dan Experience Holiday Bersama Hotel THE 1O1 Palembang

Staycation dan Experience Holiday Bersama Hotel THE 1O1 Palembang

--

Staycation dan Experience Holiday Bersama Hotel THE 1O1 Palembang

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Memasuki pertengahan tahun ini, Hotel THE 1O1 Palembang Rajawali menghadirkan promo hingga berbagai event menarik.

Bagi pengunjung yang ingin berlibur ke Palembang, Hotel THE 1O1 Palembang Rajawali yang tepat untuk menjadi hunian sementara bagi anda selama berlibur.

“July Holiday dapat dinikmati mulai dari harga Rp 710.000 nett/room sudah termasuk menginap satu malam di Deluxe room, sarapan pagi untuk tiga orang, gratis akses kolam berenang, gratis akses Gym dan pastinya gratis akses Wifi seluruh area,” kata Asst Marketing Communications THE 1O1 Palembang Rajawali, Rizky Putri.

Tak hanya July Holiday Room Promo, pada Juli ini, bagi anda yang memiliki anak dapat Mengisi musim liburan sekolah, Cooking Class for Kids juga hadir bagi para orang tua yang ingin anaknya tidak hanya bermain tetapi juga mendapatkan pengalaman dan pelajaran baru.

BACA JUGA:Ini Jadwal Pelantikan Kades Terpilih di OKU Timur

Pada kesempatan kali ini, anak-anak akan diajarkan menghias 6 Donat yang langsung akan diajarkan oleh Chef De Partie Pastry Sutrisno Hotel THE 1O1 Palembang Rajawali.

Cooking Class for Kids diadakan pada Jum’at, 7 Juli 2023 Puku 09.00- 11.00 WIB diikuti oleh anak-anak mulai dari usia 4-8 tahun dengan harga Rp. 125.000 per pax.

Dokter Spesialis Anak dr. Herka Pratama P, Spa dari Rumah Sakit Hermina Opi Jakabaring memberikan sosialisasi kepada orang tua yang hadir tentang "Pentingnya Vaksin Pada Anak".

Saat acara Cooking Class berlangsung sangat seru dimana anak” berkreativitas sesuai imajinasinya sendiri.

BACA JUGA:Lampaui Target Nasional, Angka Penurunan Stunting di Prabumulih

Setelah anak-anak selesai menghias Donat Chef Sutrisno memberikan penilaian untuk Juara 1,2, dan 3 yang di nilai dari kreativitas dan kerapiannya, juara 1 mendapatkan hadiah utama uang tunai, 1 Voucher Deluxe Room, 2 Voucher Cinepolis, piagam dan goodie bag, Juara 2 mendapatkan uang tunai, 1 Voucher Swimming Pool, 2 Voucher Cinepolis, piagam dan goodie bag, juara ke 3 uang tunai, 1 Voucher Swimming Pool, 2 Voucher Cinepolis, piagam dan goodie bag.

Tak hanya Pemenang yang mendapkan hadiah tapi semua peserta mendapatkan Goodie Bag, Piagam beserta 6 Donat yang telah di hias langsung oleh peserta.(*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: