Saat Libur Panjang, Polres Muara Enim Amankan Sejumlah Objek Wisata

Saat Libur Panjang, Polres Muara Enim Amankan Sejumlah Objek Wisata

Jajaran Polres Muara Enim melakukan pengamanan di Obyek Wisata Air Terjun Bedegung.--

Saat Libur Panjang, Polres Muara Enim Amankan Sejumlah Objek Wisata

MUARA ENIM, SUMEKS. CO - Sejumlah Obyek wisata di Kabupaten Muara Enim mendapatkan pengamanan dari Polres Muara Enim dengan memonitoring. 

Pasalnya saat ini memasuki libur panjang Hari Raya Idul Adha dan termasuk libur sekolah.

Sehingga biasanya sejumlah obyek wisata ramai dikunjungi masyarakat. 

Pengamanan itu diantaranya di lokasi Air terjun Bedegung yang ada di Tanjung Agung dan Danau Suji di Desa Lembak, Kabupaten Muara Enim. 

BACA JUGA:Al Zaytun Klaim Ribuan Santri Daftar, Taufik Hidayat: Itu Anak-anak NII Sayap Teritorial Dapat Akses Mendaftar

Ini bertujuan adalah untuk memberikan kenyamanan kepada masyarakat yang sedang menikmati liburan Lebaran Idul Adha 1444 Hijriah dan libur sekolah. 

Kapolres Muara Enim, AKBP Andi Supriadi, SH, SIK, MH, melalui Kasi Humas Polres Muara Enim, AKP RTM Situmorang, menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang ada. 

"Polri tetap melaksanakan patroli pengamanan di beberapa objek wisata dan mengimbau pengunjung agar selalu mematuhi peraturan," ujarnya dikutip enimekspres.bacakoran.co, Jumat 30 Juni 2023.

AKP RTM Situmorang juga menghimbau kepada masyarakat yang berkunjung ke tempat objek wisata agar anak-anak selalu didampingi oleh orang tua atau pendamping dari pengelola objek wisata. 

BACA JUGA:Bacaleg di OKU Timur Ditemukan Istri Gantung Diri di Garasi Rumah, Sempat Main TikTok Bersama

Hal ini bertujuan untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan.

Selain itu, Kasi Humas juga mengimbau pengelola objek wisata untuk memastikan wahana rekreasi yang disediakan memenuhi standar keselamatan

Kepada pengelola, lanjutnya, juga diminta untuk menyediakan perangkat keselamatan bagi para pengunjung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: