Persiapan Hari Raya Idul Adha Harga Daging Tembus Rp180.000 Per Kg di Pasar 9/10 Ulu

Persiapan Hari Raya Idul Adha Harga Daging Tembus Rp180.000 Per Kg di Pasar 9/10 Ulu

Suasana pasar 9/10 Ulu Palembang, jelang Idul Adha 2023. Foto: Usbud sumeks.co--

Naiknya harga cabai hijau ini lantaran banyaknya permintaan dari masyarakat. Sementara stok cabai di tingkat petani semakin menipis dampak dari El Nino.

Menurut Mina, stok cabai hijau ini sedikit, sehingga harganya akan melonjak.Kenaikan harga jelang lebaran sudah tidak menjadi rahasia umum.

Sementara itu, Kepala Pasar Pangkalan Balai Elmiyana, mengatakan memang ada kenaikan harga beberapa komoditas, seperti cabai dan bawang.

"Kebaikannya antara Rp5.000 hingga Rp7.000. Untuk bahan pokok lainnya masih normal," ungkap Elmiyana. 

Sebelumnya, menjelang Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah, sejumlah pedagang sapi merasakan sepinya pembeli di wilayah Pasar Pangkalan Balai Kecamatan Banyuasin III.

Pedagang daging sapi Mang Nawar, membenarkan sejumlah pedagang sapi merasakan sepinya pembeli. 

Mang Nawar mengatakan, dirinya sudah puluhan tahun  berdagang daging, bahkan setiap Idul Adha memang permintaan daging tidak terlalu tinggi. 

BACA JUGA:Naik 8 Persen, Berikut Daftar Harga Rumah Subsidi Berdasarkan Wilayah

Lanjut Mang Nawar, Untuk harga pihaknya hanya mematok harga Rp140 ribu/kilogram. 

Masih dikatakan Mang Nawar, harga daging akan mengalami peningkatan saat sehari jelang perayaan lebaran nanti. Kenaikan harga bisa mencapai Rp180 ribu per kilogram.

"Tapi saya prediksi tidak sampai tinggi. Kalau kami pedagang ini yang penting laku balik modal, walaupun untung tipis," jelas Mang Nawar. 

Sementara itu, Kepala Pasar Pangkalan Balai Elmiyana SP MM menambahkan, jika harga daging di Pasar Pangkalan Balai masih normal, permintaan pun masih standar.

"Belum ada kenaikan, memang harga dipatok Rp140 ribu, tapi bisa ditawar. Kami harap harga tetap normal sampai haro raya nanti," terangnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: