Wow! Lebih Angker dari Segitiga Bermuda, Segitiga Masalembo Simpan Berbagai Misteri di Kedalaman Lautnya

Wow! Lebih Angker dari Segitiga Bermuda, Segitiga Masalembo Simpan Berbagai Misteri di Kedalaman Lautnya

Indonesia juga punya daerah layaknya seperti segitiga bermuda yang terletak di sekitar Pulau Masalembo di laut Jawa bagian timur--

Wow! Lebih Angker Dari Segitiga Bermuda, Segitiga Masalembo Simpan Berbagai Misteri di Kedalaman Lautnya

SUMEKS.CO - Wilayah Segitiga Bermuda yang penuh dengan misteri ternyata tidak hanya dimiliki negara bagian Amerika Serikat saja.

Ternyata, di Indonesia juga punya daerah layaknya seperti segitiga bermuda yang terletak di sekitar Pulau Masalembo di laut Jawa bagian timur.

Dilansir dari berbagai sumber informasi, Sabtu 20 Mei 2023 segitiga Bermuda di Indonesia tidak kalah dengan cerita-cerita misteriusnya.

BACA JUGA:Alhamdulillah, Bukti Ditemukan Lokasi Parkir Bus Masuk ke Jurang Guci Datar, Parkir Penuh dengan Armada Bus

Perairan ini konon telah banyak menelan korban jiwa, tercatat sederet kecelakaan pernah terjadi di sana mulai dari kecelakaan pesawat dan kapal.

Tercatat dalam sebuah jurnal berjudul "Misteri Segitiga Masalembo" ditulis oleh Mochammad Chaeran Harcici menganggap sebagian wilayah Masalembo yang mistis berawal dari tragedi Tampomas II.

Kala itu, pada 27 Januari 1981, Kapal Motor Penumpang (KMP) Tampomas II mengalami kecelakaan tragis.

Kapal yang di nahkodai Kapten Abdul Rivai saat itu menempuh perjalanan dari Jakarta menuju Sulawesi.

BACA JUGA:MASYAALLAH, Ilmuan Temukan Jejak Nabi Muhammad SAW di Langit, Lubang Hitam dan Isra Mi’raj. Alquran Terbukti

Nahas, kapal tersebut terbakar dan karam ditengah perairan Masalembo hingga menewaskan ratusan orang didalamnya.

Usai peristiwa tersebut, kemudian berlanjut pada pesawat Adam Air penerbangan 574 pada 1 Januari 2007 mengalami kecelakaan di perairan Masalembo.

Pesawat tersebut terjadwal melakukan rute perjalanan dari Jakarta-Surabaya-Manado.

Lalu beberapa bulan selanjutnya, yakni tepat pada 28 Agustus 2007, kotak hitam pesawat milik Adam Air tersebut berhasil ditemukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: