Pasar 16 Ilir Palembang Direnovasi, ini Harapan Pedagang

Pasar 16 Ilir Palembang Direnovasi, ini Harapan Pedagang

Gedung Pasar 16 Ilir Palembang. foto: m naba anwar sumeks.co--

Pasar 16 Ilir Palembang Direnovasi, ini Harapan Pedagang

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Beredar kabar Pasar 16 Ilir akan direnovasi menjadi berkonsep modern, yang akan diberi nama The Heritage 16 Ilir. Kabar tersebut telah beredar luas di kalangan masyarakat Kota Palembang belakangan ini.

Mengenai kabar tersebut, pekerja dan pedagang di Pasar 16 Ilir turut berbicara.

Salah satu Pedagang pakakan di Pasar 16 Ilir, Novia mengungkapkan ia bersama pedagang setempat telah mendengar kabar tersebut sejak satu bulan lalu.

"Kalau dengar kabar tersebut memang benar sejak satu bulan lalu saya mendengarnya. Namun, untuk kapan kepastian mulai renovasi saya tidak mengetahuinya," ungkap Novi kepada SUMEKS.CO, Jumat 19 Mei 2023.

Mengenai setuju atau tidak akan renovasi Pasar 16 Ilir, Novi menuturkan secara pribadi sangat setuju. "Setuju saja kalau ingin dibuat lebih bagus tempatnya pembeli akan ramai. Namun kami harap jangan sampai awalnya saja yang ramai diseriusin setelahnya terbengkalai seperti Lorong Basah," tuturnya.

BACA JUGA:Jelang Lebaran 2023, Pasar 16 Ilir Palembang Mulai Dipadati Pengunjung

Sementara juru parkir di Pasar 16 Ilir Palembang, Saleh menjelaskan ia dan pedagang setempat mendapat informasi mengenai awal mula kabar tersebut dari obrolan mulut ke mulut antar pedagang maupun pekerja di Pasar 16 Ilir.

"Awalnya kami tahu dari pedagang yang berjualan di gedung bagian atas, mereka mendapat info juga karena ada pemborong yang mengecek ke lokasi untuk persiapan renovasi, saat itulah para Pedagang diatas berbincang dengan pemborong tersebut," jelasnya.

Lanjut Saleh menambahkan, dalam beberapa hari lalu terdapat beberapa tim atau pegawai berdatangan mengunjungi Pasar 16 Ilir untuk mengecek lokasi.

"Memang ada sebelumnya beberapa hari lalu pegawai pakaian dinas tapi saya tidak tahu dari mana, mereka datang melihat-lihat lokasi di Gedung Pasar 16 Ilir," tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: