Mundur dari Demokrat, Anton Nurdin Berlabuh ke PDIP

Mundur dari Demokrat, Anton Nurdin Berlabuh ke PDIP

H Anton Nurdin (kemeja putih) menyerahkan surat pengunduran diri yang diterima Rosi, direktur Eksekutif PD Palembang, Senin 1 Mei 2023 di Cafe Roca. foto: dendi romi sumeks.co--

Mundur dari Demokrat, Anton Nurdin Berlabuh ke PDIP

PALEMBANG, SUMEKS.CO – Rumors yang beredar akan hengkangnya mantan Sekretaris DPC Partai Demokrat Palembang H Anton Nurdin ke partai lain, terjawab sudah. Mantan anggota DPRD OKU Timur dan DPRD Palembang itu menjatuhkan pilihan ke Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan akan mencalonkan diri sebagai caleg pada pemilu 2024 tahun depan.

Pengunduran diri Anton Nurdin dari partai berlambang mercy itu dilakukan dengan menyampaikan surat pengunduran diri yang disampaikan ke Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan diterima Direktur Eksekutif DPC Partai Demokrat Palembang, Rosi, Senin 1 Mei 2023 pukul 15.00 WIB di Cafe Roca Jl Demang Lebar Daun Palembang. 

H Anton Nurdin mengatakan bahwa dirinya pindah ke PDIP semata-mata melihat perjuangan partai tersebut yang memperjuangkan rakyat kecil. Setiap hari dirinya melihat rakyat mencairkan BLT di Kantor Pos. Hal itu tidak lepas dari peranan PDIP yang menjadi bagian dari pemerintahan.

“PDIP peduli wong cilik, saya pun begitu,” kata Anton Nurdin dalam keterangan persnya. 

BACA JUGA:Sidang Sarimuda, Anton Nurdin Jelaskan Kronologis Pembelian Tanah

Dia menegaskan bahwa pada pileg 2024 tahun depan, akan mencalonkan diri sebagai calon legislatif DPRD Palembang mewakili PDIP. Dapil yang dipilih adalah Palembang I yang meliputi Kecamatan Ilir Barat I, Ilir Barat II, Gandus, dan Kecamatan Bukit Kecil.

“Dapil ini sama dengan dapil saya sewaktu mencalonkan diri dari Partai Demokrat pada pileg 2019 lalu,” ujarnya. 

Sebagai kader partai baru di PDIP, lanjut Anton, dirinya diterima baik oleh pengurus dan ketua DPC PDIP Palembang H Yulian Gunhar dan Ketua DPD PDIP Sumsel Giri Ramanda N Kiemas. Begitu juga dengan pengurus dan kader PDIP lainnya.

“Alhamdulillah, teman-teman di PDIP menerima saya dengan baik,” terangnya. 

Motivasi menjadi anggota DPRD Palembang? Anton menambahkan bahwa dirinya kembali mencalonkan diri sebagai caleg di PDIP, semata-mata untuk memberi manfaat kepada orang banyak. Apakah itu, pers, masyarakat awam, hingga rakyat dalam arti luas.

BACA JUGA:Lantik KONI IB I, ini Pesan Anton Nurdin

“Paling tidak teman-teman pers yang hadir di sini akan membawa manfaat dengan terpilihnya kami sebagai anggota DPRD Palembang,” tukas Ketua Umum KONI Palembang ini.

Nomor urut yang diberikan PDIP? Dia menjelaskan bahwa PDIP akan memberikan nomor urut paling tidak 10 besar. Hanya saja kepastian nomor urut berapa belum diketahui. Karena belum masuk tahapan daftar calon sementara (DCS).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: