SERU GOKIL, Remake Film Jin dan Jun Ungkap Fakta Berbeda dari Sinetron
--
SERU GOKIL, Remake Film Jin dan Jun Ungkap Fakta Berbeda dari Sinetron
SUMEKS.CO - Menonton film bisa jadi pilihan menghabiskan waktu dimomen hari raya bersama keluarga dan kerabat terdekat.
Bioskop terutama menjadi salah satu tempat pertama yang terbesit mencari hiburan dihari raya lebaran karena tetap aktif beroperasional meskipjun di hari raya.
Berbagai pilihan film dengan berbagai genre meramaikan bioskop salah satunya film retro jadul tahun 90an seperti Jin dan Jun The Movie masuk dalam playlist jadwal bioskop tahun ini.
Film dengqn genre komedi fantasi ini adalah adaptasi dari sinetron film dengan judul yang sama.
BACA JUGA:Kian Panas! Pemerintahan Netanyahu Goyah, Gelombang Demo Warga Israel Tolak Jadi Negara Diktator
Disutradarai oleh Anggy Umbara ini sudah bisa disaksikan di bioskop mulai 20 April 2023 lalu.
FIlm ini menceritakan tentang seorang remaja laki laki yang menjadi korban perundungan atau bullyinh di sekolahnya yang merupakan sekolah elit bernama Jun.
Adanya perundungan tersebut karena dalam cerita film tersebut menceritakan bahwa Jun merupakan seorang anak atau siswa yang berasal dari keluarga dengan ekonomi yang kurang mampu.
Pada awal cerita ini terjadi saat Jun mendapatkan perlakuan bullying dari sekawanan elit disekolahnya, dia dikurung dalam sebuah ruangan yang kosong.
Alih alih terkunci dalam ruangan tersebut, Jun kemudian menemukan guci yang terbuat dari tanah liat.
Dengan rasa penasaran yang tinggi ia kemudian membuka guci itu dan mendapatkan asap hitam pekat keluar dari sana yang ternyatadiikuti oleh makhluk yang diduga Jin.
Dalam alur film diceritakan bahwa Jin tersebut akan membantu Jun menghadapi masalahnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: