Instaperfect Seamless Glam Essentials Talkshow Berkolaborasi Dengan Linda Kosmetik Palembang

Instaperfect Seamless Glam Essentials Talkshow Berkolaborasi Dengan Linda Kosmetik Palembang

--

Instaperfect Seamless Glam Essentials Talkshow Berkolaborasi Dengan Linda Kosmetik Palembang

PALEMBANG, SUMEKS.CO - PT Paragon Technology and Innovation adalah perusahaan kosmetik lokal terbesar di Indonesia yang saat ini terus berinovasi menjawab permasalahan kesehatan dan kecantikan kulit.

Paragon memiliki salah satu brand kosmetik yang hadir dengan nuansa kemasan rose gold yaitu Instaperfect yang saat ini telah mulai beralih menjadi brand independen dengan konsep terbarunya yaitu  “The New Instaperfect: Seamless Glam Essentials” dengan memperhatikan halal lifestyle namun mampu tampil remarkable dari produk make up yang berkualitas premium. 

Pada tanggal 15 April lalu, Instaperfect menghadirkan “Instaperfect Beauty demo and Mini Talkshow” di Linda Kosmetik yang merupakan toko kosmetik terbesar dan terkenal di kota Palembang.

Acara disambut dengan antusias para pengunjung toko Linda yang menjadikan toko tersebut sebagai tempat berbelanja skincare dan make upnya dengan turut menyaksikan rangkaian acara menarik ini.

BACA JUGA:Resmikan Blok Santri, Kalapas Sekayu Terus Berinovasi untuk Pembinaan Warga Binaan

Dimulai dengan Mini Talkshow yang dipandu oleh Instaperfect Beauty Promotor Palembang bersama Market Development Leader of Instaperfect yakni Ivana Zein dan tamu spesial yaitu Elsa Noviolin seorang dokter gigi yang telah menjadi KOL ternama di Palembang.

Kemudian dilanjutkan dengan beauty demo mengenai tahapan dan tips seamless glam make up dengan menggunakan produk-produk unggulan dari Instaperfect. 

Melalui mini talkshow ini Instaperfect memperkenalkan lebih jauh identitasnya sebagai Halal Makeup Brand dan menunjukkan bahwa Instaperfect mampu menjawab kebutuhan konsumen yang menginginkan tampilan make up yang real skin coverage dengan teknologi Real Skin Filter TM Technology untuk mendapatkan penampilan Seamless Glam look.

“Kalau saya sangat excited pastinya dengan product Instaperfect ini karena emang Real Skin Coverage adalah make up yang lagi dicari banyak orang sehingga menghasilkan seamless glam.” ujar Elsa Noviolin yang menyatakan antusiasnya pada real skin coverage. Masuk pada sesi beauty demo, Elsa Noviolin mendemonstrasikan penggunaan produk make up Instaperfect seperti Instaperfect cushion, lip matte, penggunaan pensil alis dan lainnya kepada model dan disaksikan oleh pengunjung toko yang tertarik menyaksikan beauty demo ini.

BACA JUGA:Wajibkan Kepala OPD Piket, Siagakan Petugas Piket di Kantor

Instaperfect berkeinginan besar untuk menjadi pilihan para wanita agar dapat berpenampilan percaya diri dan mengutamakan kenyamanan pengguna di sepanjang harinya.

Seperti halnya produk best seller yaitu produk Skincover AirCushion yang melindungi kulit dari sinar UVA & UVB serta menghasilkan real skin coverage medium to high dan kemudian produk Matte Fit Powder Foundation yang menghasilkan tampilan ultra smooth dengan SPF 20.

Kedepannya Instaperfect juga akan terus menebarkan inovasi terbarunya dalam menciptakan produk Halal Glam Make Up bagi perempuan Indonesia.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: