Kuartal Pertama 2023, ini Angka Penjualan Daihatsu
Daihatsu Gran Max.--
Kuartal Pertama 2023, ini Angka Penjualan Daihatsu
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Penjualan mobil Daihatsu mengalami peningkatan 22,6 persen di awal tahun 2023. Tepatnya pada kuartal I 2023, Januari-Maret. Daihatsu mampu menjual lebih dari 57.000 unit selama tiga bulan pada awal 2023.
Jumlah tersebut meningkat 22,6 persen bila dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya, yakni 46.000 unit.
Hal itu berdasarkan laporan laporan resmi PT Astra Daihatsu Motor yang menginformasikan catatan penjualan mobil mereka sepanjang kuartal I 2023.
Informasi tersebut dibenarkan oleh Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation, Hendrayadi Lastiyoso dalam keterangan resminya kepada insan pers.
“Kami bersyukur dan berharap capaian positif ini terus berlangsung. Menutup Kuartal I penjualan Daihatsu raih capaian positif dengan penjualan ritel sebanyak 57.000 unit, ditambah kontribusi kenaikan market share otomotif nasional menjadi 21,2 persen,” kata Hendrayadi Lastiyoso kepada awak media melalui rilisnya, Sabtu 15 April 2023.
BACA JUGA:Daihatsu Setop Produksi Xenia RWD, ini Alasannya
Hendrayadi Lastiyoso menjelaskan, Daihatsu sendiri mampu mencatatkan market share yang cukup baik pada kuartal I tahun ini. Market share Daihatsu berkontribusi 21,2 persen terhadap penjualan mobil di pasar otomotif Indonesia.
Angka tersebut naik 1,5 persen ketimbang periode yang sama tahun lalu.
Diketahui, Sigra mendominasi Penjualan mobil Daihatsu pada kuartal I yang mampu terjual sebanyak 16.753 unit. Mobil LCGC tersebut mampu berkontribusi terhadap penjualan mobil Daihatsu sebesar 29,1 persen.
Sedangkan mobil terlaris Daihatsu di urutan kedua ada Gran Max pikap yang terjual sebanyak 13.100 unit sepanjang Januari-Maret 2023. Mobil pikap tersebut mampu berkontribusi sebesar 22,8 persen pada total penjualan Daihatsu.
Lalu di posisi kedua ada Daihatsu Terios yang mencatatkan penjualan mobil sebanyak 7.773 unit.
"Model tersebut diikuti oleh Xenia 7.008 unit, Ayla 6.680, Gran Max tertutup 3.372, dan Rocky 1.904 unit," tukasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: