JRENG...Provinsi Lampung Dapat APBD AWARD, Netizen: Percuma Warga sudah Tahu Kebohongan Pemerintah

JRENG...Provinsi Lampung Dapat APBD AWARD, Netizen: Percuma Warga sudah Tahu Kebohongan Pemerintah

Gubernur Lampung menerima peanghargaan ajang APBD Award 2023, yang digelar di Mercure Convention Center Ancol, Jakarta Utara.-Foto: Tangkapan Layar Instragram/@arinal_djunaidi-

SUMEKS.CO - Ditengah terpaan kritik terhadap kinerja Gubernur dari akun TikTok @Awbimax Reborn alias Bima Yudho Saputro, Provinsi Lampung ternyata diganjar penghargaan dari Pemerintah.

Ya Provinsi Lampung dapat penghargaan APBD Award, Provinsi berjuluk Sai Bumi Ruwa Jurai sebagai juara satu provinsi realisasi belanja daerah tertinggi 2022.

Penghargaan tersebut menjadi tanda tanya besar bagi sebagian masyarakat, yang mempertanyakan realisasi APBD tidak sesuai dengan realita.

BACA JUGA:Gila Bener-Bener Nekat, Akun Twitter Ini Bongkar Borok Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi Terkenal Tempramen

Seperti unggahan Snack Video, Ahad 16 April 2023 yang diunggah akun @katakantutus, memperlihatkan video detik-detik Provinsi Lampung mendapatkan award.

Gua ga negeri lagi sama Provinsi Lampung, ada yang bisa jelasin ga kok bisa Lampung mendapatkan penghargaan peringkat satu APBD Award sebagai sebagai provinsi realisasi belanja daerah tertinggi di tahun 2022, ucap narator dalam video tersebut.

Narator pemilik akun @katakantutus, terheran-heran, karena melihat kondisi infrastruktur seperti video yang saat ini viral dan dipermasalahkan oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.

Heran deh yang dibelanjakan itu apa, kata Narator bernada menyindir pemerintahan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.

BACA JUGA:Alamak! Kritik Awbimax Berujung Intimidasi, Warganet 'Laporkan' Gubernur Lampung Arinal Djunaidi ke KPK

Unggahan video tersebut ternyata telah ditonton lebih dari 26 ribu tayangan, yang dibanjiri nyinyiran komentar dari Netizen.

Intinya kan sekarang rakyat sudah tahu gimana kebohongan pemerintah sekarang, tulis akun @joyo woro dalam kolom komentarnya.

Diketahui, Provinsi Lampung masih menjadi trending topik usai viral di kritik Bima Yudho Saputro seorang tiktokers asal Lampung.

Bahkan atas unggahan video kritikan tersebut, keluarga Bima mendapat ancaman dan intimidasi usai kritiknya terntang infrasturktur jalan di Lampung Timur viral di media sosial.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: