Bulan Puasa, Pengusaha Cincau di Ogan Ilir Panen Pesanan

Bulan Puasa, Pengusaha Cincau di Ogan Ilir Panen Pesanan

Pengusaha cincau di Desa Talang Balai Lama Kecamatan Tanjung Raja Kabupaten Ogan Ilir, tengah memproduksi cincau ditempat produksinya, Minggu, 2 April 2023.-Hetty-

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Hadirnya bulan suci Ramadan seperti saat ini, tampaknya memberikan berkah tersendiri bagi pengusaha cincau di Kabupaten Ogan Ilir.

Pasalnya, di bulan Puasa ini pengusaha cincau bisa meraup keuntungan dari banjirnya pesanan oleh agen-agen yang ada. Seperti yang dialami Agus, pengusaha cincau di Desa Talang Balai Lama Ogan Ilir.

Menurut Agus, usaha cincau yang dijalaninya ini baru berjalan lebih kurang 15 hari ini. Kendati demikian, pesanan cincaunya sudah mencapai 1.000 nampan per harinya.

"Pada hari pertama puasa bahkan mencapai 2.000 nampan," ungkap Agus kepada SUMEKS.CO, Minggu, 2 April 2023.

BACA JUGA: Rumah Panggung Milik Guru Ngaji di Desa Kandis 1, Ogan Ilir Terbakar

Ditambahkan Agus, permintaan cincau ini sangat berpengaruh dengan cuaca. Apabila cuaca panas, permintaan cincau meningkat. Namun, jika cuaca dingin permintaan cincau menurun.

Per nampan, Agus menjualnya dengan harga Rp 12.000. Produksi cincau Agus ini dijualnya kepada para agen yang ada di Pasar Induk Jakabaring Palembang.

"Pada hari pertama puasa cincau kami jual Rp 16.000 per nampan, namun setelah itu permintaan dipasar untuk turun harga jadi Rp 12.000 per nampan," katanya lagi.

Agus menjelaskan, bahan utama untuk membuat cincaunya ini didatangkan dari Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur.

BACA JUGA:Jalan Longsor di Kuang Anyar, Ogan Ilir, Badan Jalan Bakal Direlokasi

"Kalau daun cincaunya kita datangkan langsung dari Ponorogo. Kita sudah stok satu bulan sebelum puasa sebanyak 1,2 ton daun cincau," paparnya.

Meskipun usaha cincau Agus baru berumur 15 hari, namun dirinya sudah mempunyai 11 orang karyawan yang memiliki tugas masing-masing. Salah satunya, Yusuf, juru masak cincau.

Menurut Yusuf, satu bal daun cincau kering dengan berat 4 kilogram bisa untuk satu tong rebusan air cincau. Satu tong rebusan air cincau, biasanya mendapatkan 40-50 nampan cincau.

"Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat cincau ini adalah daun cincau, natrium karbonat atau penghancur daun, serta sagu. Kesemua bahan direbus setelah itu dimasukkan ke nampan pencetak cincau," paparnya.

BACA JUGA:Bupati Ogan Ilir Safari Ramadan Pertama di Tanjung Seteko, ini Pesannya

Ditambahkan Yusuf, proses pengolahan cincau ini bisa memakan waktu 6 jam lamanya. Dimulai dari proses pengayaan air daun cincau kering, hingga ke proses pencetakan.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: