Adopsi Konsep Retro, Motor Matic Honda Stylo 160 Siap Masuk Pasar Indonesia?

Adopsi Konsep Retro, Motor Matic Honda Stylo 160 Siap Masuk Pasar Indonesia?

Render motor baru Honda Stylo 160 yang mengadopsi konsep retro.--

SUMEKS.CO - Honda terus berinovasi dalam mewarnai dunia otomotif khususnya pada kendaraan roda dua.

Belakangan diketahui Honda bakal meluncurkan produk terbaru dikelas mesin 160 cc. Rumor yang beredar motor itu bernama Honda Stylo dan Stylo 160.

Honda Stylo 160 bakal disematkan mesin yang sama dengan Vario 160 dan PCX yakni berkapasitas 156,9 cc, 4 Langkah, 4-Valve, eSP+ dan berpendingin cairan.

Mesin tersebut mampu menghasilkan perfoma tenaga sebesar 11,3 kW (15,4 PS)/8.500 rpm dan torsi maksimal 13,8 Nm (1,4 kgf,m)/7.000 rpm.

BACA JUGA:Disematkan Mesin Garang dan Fitur Canggih, Ini Sistem Pengereman yang Dipakai New Honda Beat 150 2023

Boocoran kehadiran Honda Stylo ini diungkap oleh blogger asal jepang dengan nama kojintekibikematomeblog di Twitter.

Dari postingan tersebut bisa disimpulkan jika Honda tengah menyiapkan trede mark baru dengan nama Stylo dan Stylo 160. 

Dalam unggahan tersebut juga dijelaskan juga kalau 160 tersebut bisa mengacu ke PCX 160 yang menggunakan mesin 156,9cc atau dibulatkan jadi 160cc.

Jika dilihat dari logo Stylo, motor ini diperkirakan bakal mengusung retro scooter dengan tampilan bergaya Eropa dan dua pilihan mesin yakni 125 cc dan 160 cc.

BACA JUGA:Tampil Sporty dengan Mesin Baru, New Honda BeAT 2023 150 CC Dijamin Irit dan Nggak Bikin Kantong Jebol

Jika Honda benar-benar memproduksi dan memasarkan Honda Stylo ini, terutama di Indonesia. Maka motor matic retro yang baru saja dirilis seperti Yamaha Grand Filano hingga Fazzio akan terancam.

Bahkan skutik bergaya Eropa dari Benelli bakal mempunyai saingan baru.

Hingga saat belum ada keterangan resmi dari Astra Honda Motor (AHM) terkait Honda Stylo dan Stylo 160 ini. Namun, motor ini menarik untuk ditunggu jika benar-benar diproduksi dan dipasarkan di Indonesia.

So, motor ini patut kita tunggu sejauh mana rumor yang beredar tersebut menjadi kenyataan. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: