Hasil Pemeriksaan Internal, Jabatan Eko Darmanto di Bea Cukai Segera Dicopot, Imbas Kegemaran Lakukan Flexing

Hasil Pemeriksaan Internal, Jabatan Eko Darmanto di Bea Cukai Segera Dicopot, Imbas Kegemaran Lakukan Flexing

Kepala Kantor Bea Cukai Jogjakarta Eko Darmanto. Jabatannya segera dicopot Kemenkeu imbas kegemarannya pamer barang mewah di media sosial. (dok bea cukai)--

JAKARTA, SUMEKS.CO - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menindak tegas Eko Darmanto, pegawai Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) yang kerap pamer barang mewah di media sosial atau flexing. 

Dalam waktu dekat, Kemenkeu akan mencopot jabatan Eko Darmanto sebagai Kepala Kantor Bea Cukai Jogjakarta.

“Saya menginstruksikan DJBC agar yang bersangkutan (Eko Darmanto) segera dibebastugaskan sesegera mungkin, pencopotan dari jabatan,” kata Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara dalam konferensi pers, Rabu 1 Maret 2023, dikutip dari jawapos.com.

Dalam kesempatan yang sama, Dirjen Bea dan Cukai Askolani mengatakan pencopotan Eko Darmanto akan dilakukan dalam waktu dekat. 

BACA JUGA:Permenkeu Akibatkan Pergeseran Anggaran, OPD di Banyuasin Tunda Sementara Kegiatan

Hal ini sejalan dengan hasil pemeriksaan yang dilakukan DJBC kepada Eko Darmanto terkait harta kekayaannya.

“Akan dilakukan pembebasan tugas untuk ED dalam waktu segera. Ini sejalan dengan hasil pemeriksaan direktur kepatuhan di internal Bea dan Cukai beberapa hari lalu,” ujar Askolani.

Pencopotan Eko dari jabatannya dilakukan untuk mempermudah pemeriksaan lebih lanjut. 

Sehingga nantinya pemeriksaan terhadap Eko Darmanto dapat dilakukan lebih leluasa.

BACA JUGA:Pasarkan Produk SBN Ritel Pertama 2023, BRI Berikan Literasi Keuangan Bersama Kemenkeu

“Kami akan lakukan pembebasan tugas supaya dilakukan pemeriksaan lebih leluasa,” tandasnya.

Diberitakan sebelumnya, dampak kasus penganiayaan yang dilakukan tersangka Mario Dandy Satriyo kepada David Latumahina kian melebar. 

Mulai dari disorotinya gemar pamer barang mewah hingga sejumlah pegawai Direktorat Jenderal Pajak (DJP) yang dikupas asal usul harta kekayaannya.

Tak hanya Ditjen Pajak yang kena getahnya, belum lama ini di media sosial Twitter ramai memperbincangkan sikap gemar pamer barang mewah pegawai Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: