Gerai di Daerah Lain Tutup, Transmart Palembang Tetap Kokoh

Gerai di Daerah Lain Tutup, Transmart Palembang Tetap Kokoh

Transmart Palembang. foto: edy handoko sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Manajemen Transmart memastikan seluruh gerai di PALEMBANG masih tetap berdiri kokoh dan tak terdampak penutupan.

Satria Hamid, Vice President Corporate Communications Transmart mengungkapkan, Transmart Palembang  tak terpengaruh dengan penutupan gerai di beberapa daerah di Indonesia.

"Kami pastikan tiga Transmart di Palembang tak ada penutupan," kata Satria Hamid saat dibincangi SUMEKS.CO via telepon, Senin 20 Februari 2023.

Dikatakan Satria Hamid, pihaknya tak menutup Transmart di Palembang bukan tanpa alasan. Hal ini didasari potensi Palembang yang menjadi salah satu kota terbesar dan perkembangan ekonominya cukup pesat. Sehingga, kecil kemungkinan untuk gerai Transmart di Palembang dilakukan penutupan. Bahkan, pihaknya akan menggelar promo besar-besaran di Transmart Palembang.

BACA JUGA:Sedih, 7 Gerai Transmart Resmi Tutup Permanen, Gimana di Kota Palembang?

"Bahkan kita bakal buka promo besar-besaran," ungkap Satria Hamid.

Dijelaskan Satria, kendati banyak gerai yang tutup akibat pandemi COVID-19, namun Transmart masih tetap berdiri dan maju. Terlepas dari adanya penutupan Transmart di beberapa daerah di Indonesia, itupun merupakan strategi dari manajemen agar Transmart bisa lebih berkembang saat kembali membuka gerai yang baru.

"Dan penutupan itu sebenarnya bukan tutup permanen. Namun itu strategi kami untuk membuka New Reborn Transmart," ucapnya.

Untuk itu, Satria mengimbau masyarakat Kota Palembang untuk tidak khawatir dengan adanya isu penutupan Transmart di Palembang. Karena, Transmart Palembang masih tetap bertahan dan justru akan lebih berkembang dari sebelumnya.

"Jangan khawatir, karena kita masih tetap buka," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: