Amalkan 5 Sunah Rasul Malam Jumat Ini, Pahalanya Berlipat Ganda

Amalkan 5 Sunah Rasul Malam Jumat Ini, Pahalanya Berlipat Ganda

Ilustrasi berdoa.-Foto: dok/sumeks.co-

SUMEKS.CO - Rasulullah shallallahu alaihi wasallam mengajarkan bahwa hari Jumat merupakan hari istimewa yang memiliki sejumlah keutamaan. Maka dapat pula dinilai, hari Jumat dianggap hari raya mingguannya kaum muslimin.

Hari Jumat memiliki sejumlah keistimewaan. Karenanya melaksanakan ibadah sunah malam Jumat sangat dianjurkan. Demikian diriwayatkan oleh Al-Imam al-Syafi'i dan al-Imam Ahmad dari Sa'ad bin 'Ubadah.

Di hari Jumat Nabi Adam diciptakan. Pada hari Jumat pula, Nabi Adam dimasukkan ke surga dan pada hari itu ia dikeluarkan dari surga. Kiamat juga disebut akan terjadi pada hari Jumat.

Sebagaimana dikutip dari nu.or.id, diriwayatkan Al-Imam al-Syafi'i dan al-Imam Ahmad "Rajanya hari di sisi Allah adalah hari Jumat. Ia lebih agung dari pada hari raya kurban dan hari raya Fitri."

BACA JUGA:8 Bacaan Dzikir yang Dapat Diamalkan Umat Muslim Setelah Melaksanakan Sholat Wajib

Sementara dalam kalender hijriyah, hari Jumat dihitung mulai Kamis petang saat matahari terbenam. Karenanya sangat disarankan melakukan amalan-amalan sunah di malam Jumat.

Ada beberapa ibadah khusus sepanjang malam hingga jelang petang di hari Jumat yang jika dilakukan akan mendapat ganjaran pahala.

Berikut 5 Sunah Rasul malam Jumat yang perlu diamalkan bagi kaum muslim. Jika diamalkan 5 Sunah Rasul malam Jumat berikut mengandung pahala yang berlipat.

1. Perbanyak Sholawat

Diterangkan dalam kitab Fadhilah Shalawat oleh Mubarak bin Mahfudh Bamu'allim, Allah menganjurkan umatnya untuk bersholawat. Perbanyak sholawat memiliki banyak keutamaan bagi yang mengamalkannya.

BACA JUGA:Waktu Terbaik Melaksanakan Sholat Dhuha dan Keutamaanya

Hadis riwayat Al Bazzar dan Ath Tahbrani juga menerangkan tentang syafaat bagi umat yang bersholawat.

"Barang siapa mengucapkan: 'Ya, Allah, bershalawatlah kepada Muhammad dan tempatkanlah dia pada tempat duduk yang didekat-kan di sisi-Mu pada hari Kiamat,' niscaya wajib baginya syafaatku." (HR. Al Bazzar dan Ath Thabrani).

2. Membaca Surat Al Kahfi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: