Puntung Rokok Diduga Penyebab Gedung Olahraga Politeknik Negeri Sriwijaya Bukit Besar Terbakar

Puntung Rokok Diduga Penyebab Gedung Olahraga Politeknik Negeri Sriwijaya Bukit Besar Terbakar

Petugas Damkar Kota Palembang melakukan pemadaman di Gedung Olahraga Politeknik Sriwijaya Bukit Besar Palembang. Foto: dokumen/sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Salah satu gedung yang berada di Politeknik Negeri Sriwijaya, Bukit Besar Palembang, Selasa 10 Januari 2023 hangus terbakar.

Sementara, diduga kuat penyebab kebakaran gedung olahraga yang berada di Jl Srijaya Negara, Kelurahan Bukit Lama, Kecamatan IB I Palembang tersebut karena puntung rokok.

Salah seorang saksi di lokasi kejadian mengatakan, sebelum api membesar ada seseorang yang merokok dan membuang puntung rokok di dekat matras.

"Kami mendapat informasi dari petugas satpam lokasi ada salah seorang yang merokok dan membuang di dekat matras gedung olahraga," kata Roy kepada SUMEKS.CO. 

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Gedung di Politeknik Negeri Sriwijaya Bukit Besar Terbakar

Lanjut Roy, akibat kejadian gedung itu mengalami kebakaran dan hingga diduga sempat membesar. 

"Hingga saat ini, mobil pemadam kebakaran dan warga sekitar lokasi berjibaku memadamkan api," ujarnya. 

Sebelumnya, sebuah gedung yang berada di kawasan Politeknik Negeri Sriwijaya, Bukit Besar Palembang hangus terbakar.

Kejadian tersebut diketahui pada Selasa 10 Januari 2023 pagi. Diduga kuat gedung yang terbakar tersebut adalah gedung baru.

BACA JUGA:Kebakaran Hanguskan 5 Rumah dan 1 Mobil, Kapolres Muba Perintahkan Usut Tuntas

Informasi kebakaran ini menyebar di sejumlah WhatsApp Grup (WAG) sejak Selasa pagi sekitar pukul 09.00 WIB.

Hingga berita ini diturunkan, tim redaksi masih menunggu keterangan resmi dari kepolisian.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: