Sempat Tertunda, Gaji PNS Pemkot Palembang Cair

Sempat Tertunda, Gaji PNS Pemkot Palembang Cair

PNS Pemkot Palembang. foto: dendi romi sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Awal tahun 2023 gaji ASN Pemerintah Kota Palembang telat dibayarkan. Padahal, biasanya gaji PNS Pemkot Palembang dibayarkan setiap awal bulan hari kerja.

Menanggapi hal itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang angkat bicara.

"Keterlambatan gajian Aparatur Sipil Negara (ASN) dikarenakan tanggal 1 Januari 2023 kemarin hari libur dan baru tutup buku," kata Ratu Dewa kepada awak media di Kantor Wali Kota Palembang, Selasa 3 Januari 2023.

Ratu Dewa menjelaskan, keterlambatan gajian ASN di lingkungan Pemkot Palembang tidak akan berlangsung lama.

"Mudah-mudahan hari ini akan cair. Saya akan bilang ke BPKAD Palembang untuk secepatnya, karena ini hak mereka para ASN," jelasnya.

Lanjut Ratu Dewa, proses pengajuan untuk pembayaran gaji ASN, akan diusulkan ke Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Palembang.

BACA JUGA:Seminar Personal Branding, Motivasi PNS Pemkot Palembang

"Prosesnya kita usulkan dulu nanti akan diproses BPKAD, ini tidak terlalu lama paling cepat sehari," tukasnya.

Salah satu PNS Pemkot Palembang mengaku senang dengan akan dibayarnya gaji dalam satu dua hari ini. Sebab, informasi yang beredar, pembayaran gaji akan dilakukan bulan depan. "Alhamdulillah jika gaji kami (PNS Pemkot Palembang) dibayar dalam sehari dua ini," tukasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: