Jelang Tahun Baru 2023, Ayam Potong di Palembang Laris Manis

Jelang Tahun Baru 2023, Ayam Potong di Palembang Laris Manis

Pedagang ayam potong di Pasar Induk Jakabaring, Palembang. Foto: fadli sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Penjualan daging ayam potong di Pasar Induk Jakabaring Palembang menjelang malam Tahun Baru 2023 melonjak tajam.

Ppantauan SUMEKS.CO,  Sabtu 31 Desember 2022 pagi, antusiasme warga masyarakat menyambut Tahun Baru nampak memadati sejumlah lapak penjual daging ayam potong.

"Tidak seperti hari biasa, pagi ini saja sudah hampir 250 kg ayam potong yang terjual," kata Martini, salah satu penjual daging ayam potong.

Dikatakannya, penjualan daging ayam potong di lapaknya melonjak hampir dua kali lipat dari hari biasa.

Bahkan, warga masyarakat hingga rela antre untuk membeli daging ayam potong di Pasar Induk Jakabaring Palembang.

BACA JUGA:Sempat Naik, Harga Ayam Potong Turun

Untuk, harga daging ayam potong juga cukup melonjak naik, dari harga perkilo Rp32 ribu hingga Rp35 ribu. Namun per hari ini merangkak  naik menjadi Rp35 ribu hingga Rp40 ribu perkilo.

Namun, untuk harga daging sapi potong perkilo masih relatif stabil Rp130 ribu hingga Rp140 ribu perkilonya.

Tya (27), salah seorang pembeli daging ayam potong cukup kaget, dengan kenaikan harga daging ayam potong menjelang pergantian malam tahun baru.

Menurutnya, sudah menjadi tradisi jika malam pergantian Tahun Baru harga daging ayam potong naik. Ini karena banyak warga masyarakat mengadakan kegiatan makan bersama di malam tahun baru bersama sanak keluarga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: