Warganet Serang Akun Wasit Asal Jepang Ryuji Sato, FIFA akan Evaluasi

Warganet Serang Akun Wasit Asal Jepang Ryuji Sato, FIFA akan Evaluasi

Wasit Asal Jepang Ryjui Sato saat berikan kartu merah Azam Azmi. Foto: AFF Mitsubishielectriccup Instagram--

SUMEKS.CO, Warganet serang Instagram wasit asal Jepang Ryuji Sato.  Kalimat kasar, dan menghina dilayangkan kepada Ryuji Sato.

Ini bermula ketika wasit asal Jepang ini memimpin laga antara Thailand dan Vietnam, di Piala AFF Mitsubishi Electric Cup 2022, dianggap tak adil. 

Diketahui, laga  di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa 27 Desember 2022 tersebut berakhir dengan kemenangan The Golden Star – julukan Timnas Vietnam – atas Harimau Malaya julukan Malysia dengan skor 3-0.  

Ketiga gol dalam laga itu diciptakan oleh Nguyen Tien Linh (28’), penalti Que Ngoc Hai (64’) dan ditutup oleh Nguyen Hoang Duc (83’).

Dan penalti yang dicetak Ngoc Hai di laga tersebut menua kontroversi dan diprotes keras oleh kubu Harimau Malaya – julukan Timnas Malaysia.

BACA JUGA:Kasus Pencurian dan Narkotika Masih Tinggi, PN Kayuagung Terima 682 Berkas Perkara Selama Tahun 2022

Insiden itu diawali dengan duel fisik Doan Van Hau dengan Azam Azmi di kotak penalti Malaysia.

Bola mampu disapu  Azmi sampai mereka berdua terjatuh di luar lapangan. Namun Ryuji malah memberi hadiah penalti untuk Vietnam.

Pemain Malaysia itu juga didepak keluar lapangan dengan kartu merah. Sebelumnya Azam juga sempat memprotes keras wasit.

Keputusan itu sontak membuat gaduh jagat sepakbola Asia Tenggara.  Gol penalti itu juga yang tidak dapat diterima tim Harimau Malaya, julukan Malaysia.

Melihat hal itu, netizen Malaysia geram dengan perbuatan Ryuji Sato. Mereka mengecam agar FIFA dan AFC menindak wasit tersebut, tetapi ada juga yang mendukung Malaysia untuk bangkit.

BACA JUGA:Hasil Piala AFF 2022, Vietnam Puncaki Klasemen Grup B, Usai Libas Malaysia 3-0

"Usaha pemain yang hebat. Benar-benar tidak menghormati Ryuji Sato. Bias total! FIFA dan AFC patut mengambil tindakan segera. Seluruh Asia Tenggara melihat," ungkap @wafiy***.

"Tidak apa-apa kirim tim untuk AFF. Kita seperti ditindas. Tidak apa-apa Harimau Malaya. Anda sudah coba yang terbaik," tambah @zamirhy***.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: