Pramel Comeback di Daihatsu Indonesia Master 2023, Mampukah Honey Couple Ini Bersaing?
Honey couple, praveen/melati comeback di Daihatsu Indonesia Master 2023.-Foto doksumeks.co-
SUMEKS.CO - Sektor ganda campuran bakalan ketat lagi di Daihatsu Indonesia Masters 2023.
'Honey couple', Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti memastikan turun di BWF Super Series 500 pada 24 hingga 29 Januari 2023 di Istora Senayan.
Come back-nya Praveen/Melati tentu sangat dinanti badminton lovers Indonesia.
Hampir satu tahun terakhir, honey couple absen disejumlah turnamen badminton super series BWF.
BACA JUGA:Beli Tiket Daihatsu Indonesia Master 2023, Syaratnya KTP saja
Absennya Praveen/Melati menyebabkan rangking BWF mereka terpelanting dari 10 besar dunia. Bertengger di urutan 12 dunia, berada 3 strip di bawah junior mereka.
Posisi Rinov/Pitha, berada di rangking 9 dunia.
Tahun 2022, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktaviantu absen du turnamen Malaysia Open, Singapore Open, Denmark Open hingga French Open.
Praveen mengalami cedera pinggang saat tampil di Kejuaraan Asia 2022 April lalu.
Ucok sempat memaksa bertanding di Indonesia Open 2022.
Namun dalam perjalanannya, pasangan Pramel pun harus angkat handuk putih.
Mundur di tengah pertandingan, karena cideranya kumat.
Akibat cedera punggung yang dialami Ucok, Melati pun terpaksa gonta ganti patner. Itu pun hanya ikut di turnamen nasional saja.
Memang bukan pertama kalinya Ucok, didera cedera punggung.
BACA JUGA:Simak Rangking BWF Terbaru, Fajar/Rian Nomor 1, Rinov/Pitha Raih Peringkat Tertinggi Sepanjang Karir
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: