PKM UIGM di Desa Pulau Semambu

PKM UIGM di Desa Pulau Semambu

--

Pengabdiaan Kepada Masyarakat yang merupakan salah satu dari Tridarma Perguruan Tinggi, dilaksanakan atas kerjasama dari Universitas Indo Global Mandiri Palembang dengan Kepala Desa Pulau Semambu serta BUMDesa Pulau Semambu Kabupaten Ogan Ilir kecamatan Indralaya Utara Propinsi Sumatera Selatan.

Pengabdian ini merupakan implementasi dari Merdeka Belajar Kampus Merdeka serta penerapan Tridharma Perguruan Tinggi dalam bidang pengabdian kepada masyarakat.

Ketua Tim Pengabdian yaitu Dr.Luis Marnisah,MM yang merupakan Dosen tetap pada Program Magister UIGM serta Bapak Dr. Herri Setyawan (Dosen Ilmu Komputer) mengatakan bahwa pelaksanaan pengabdian ini sangat bermanfaat bagi warga desa pulau semambu yang terdiri dari 6 Dusun, kegiatan ini merupakan penerapan Merdeka Belajar Kamus Merdeka, kita bisa belajar bersama masyarakat dan dapat merasakan bagaimana masyarakat membutuhkan bimbingan teknis dalam pengohalan Lombok merah ini dari Lombok merah yang segar menjadi Lombok merah yang kering dengan daya jual yang tinggi.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan nara sumber ibu Hakima Maris, MPd, dan bapak Baibul Tujni, SE, MMSi.

Pelaksanaan pengabdian ini dibuka oleh ibu Kepala Desa pulau semambu yaitu Eka Rachmawati, SPd.I serta diikuti oleh peserta dari 6 Dusun yang masing masing Dusun diwakili sebanyak 5 perwakilan anggota PKK dan ditambah dengan kelompok tani desa Pulau Semambu.

BACA JUGA:Manusia Laba-Laba Panjat Tower Provider, Bikin Heboh Warga Plaju

Peserta pengabdian ini sangat antusias dalam mengikuti semua rangkaian yang dilaksanakan oleh TIM Pengabdian, pelatihan ini ada beberapa tahapan yaitu diawali dengan pelatihan pengeringan Lombok merah, penghalusan Lombok merah, pengemasan dan pemasaran Lombok merah yang siap masuk kepasar nasional secara online dengan nama LOMBOK KERING DESA PULAU SEMAMBU.

Kegiatan ini diakhiri dengan penyerahan barang barang bantuan untuk Desa Hibah dari Kemenristek Dikti Depdiknas, Plakat untuk Kepala Desa dan Direktur BUMDesa desa Pulau Semambu dan ditutup dengan foto bersama.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: