Wawako Palembang Jamin Makanan Bebas Bahan Berbahaya

Wawako Palembang Jamin Makanan Bebas Bahan Berbahaya

Fitrianti Agustinda. foto: m naba anwar sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO — Pemerintah Kota Palembang menjamin bahan makanan di kota tersebut aman dan tidak mengandung zat berbahaya. Hal itu diungkapkan Wakil Wali Kota Palembang, Fitrianti Agustinda kepada SUMEKS.CO di Kantor Lurah 9/10 Ulu Palembang, Rabu 7 Desember 2022.

"Saya pastikan bahan makanan menjelang Nataru 2023 di pasar tradisional aman. Karena dari kemarin kami bersama BBPOM Palembang telah melakukan sidak di pasar tradisional, hasilnya tidak ditemukan zat berbahaya pada makanan,” kata Finda, -panggilan Fitrianti Agustinda.

Fitrianti Agustinda menjelaskan, sejumlah bahan makanan seperti tahu dan mie kuning yang dahulunya dikhawatirkan mengandung formalin, kini tidak ditemukan lagi.

“Sudah sering kami cek, sudah tidak ada lagi mie kuning dan tahu mengandung zat berbahaya," jelasnya.

Lanjut Fitrianti Agustinda, Pemkot Palembang dan BPOM akan bersinergi memantau jika adanya pedagang nekad menjual makanan yang mengandung zat berbahaya.

BACA JUGA:Rajin Sidak, Kepala BBPOM Palembang Jamin Pasar Aman

Sementara, Kepala Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Palembang, Zulkifli mengimbau dengan tegas melarang peredaran zat berbahaya pada makanan dan kosmetik di Palembang.

“Meski dinilai aman, kami tidak akan lepas untuk terus mengecek diseliruh lokasi hingga diperbatasan Sumsel,” tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: