Versi Duta Baca Indonesia, Literasi Indonesia Berada Pada Angka Baik

Versi Duta Baca Indonesia, Literasi Indonesia Berada Pada Angka Baik

Duta Baca Indonesia, Gol A Gong-Foto: Naba Anwar/sumeks.co-

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Literasi Indonesia berada pada angka yang baik, yakni 67 dari 100 poin. Hal ini diungkapkan Duta Baca Indonesia, Gol A Gong kepada SUMEKS.CO, Selasa 22 November 2022.

"Menurut penelitian dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia berdasarkan data dari buku yang dibaca, jenis buku, dan berapa jam membaca buku, Literasi Indonesia berada pada angka yang baik yaitu 67 dari 100 poin," ungkapnya.

Gol A Gong menjelaskan, peningkatan minat Literasi Indonesia dikarenakan adanya buku digital pada era modernisasi saat ini.

"Jadi membaca buku tidak hanya secara konvensional saja, namun minat membaca buku melalui digital sangat baik," jelasnya.

BACA JUGA:Gubernur Sumsel Ingatkan Pentingnya Arsip Daerah, Minta Tata Kelola Kearsipan Lebih Ditingkatkan

Lanjut Gol A Gong, untuk meningkatkan minat baca di Indonesia membutuhkan beberapa strategi jitu.

"Strategi jitu antara lain mulai dari Dinas Perpustakaan setempat harus memperbanyak buku bacaan konvensional dan digital serta menggelar kegiatan Literasi secara berkala dan di berbagai tempat," sarannya.

Kendati demikian, Gol A Gong menyebutkan peran dari komunitas dan relawan setempat juga sangat berpengaruh dalam meningkatkan literasi.

"Komunitas yang membuat event literasi, atau relawan yang meluangkan waktunya untuk menyalurkan minat baca ke masyarakat ini sangat berpengaruh. Karena mereka bergerak dan inisiatif sendiri," pungkas Gol A Gong. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: