BLT Ojol Palembang Sudah Siap, Tinggal Tunggu SK Wali Kota

BLT Ojol Palembang Sudah Siap, Tinggal Tunggu SK Wali Kota

Sekda Kota Palembang Ratu Dewa.-Naba Anwar-

PALEMBANG, SUMEKS.CO – Bantuan Sosial (Bansos) BLT dari Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang untuk driver Ojol di Kota Palembang, sudah siap dan segera cair. 

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang, Ratu Dewa, memastikan BLT untuk driver Ojol segera dicairkan, setelah ada Surat Keputusan (SK) Wali Kota Palembang.

“Dana bantuannya sudah ada disiapkan, tinggal eksekusinya saja, setelah ada SK Wali Kota Palembang,” kata Ratu Dewa, kepada SUMEKS.CO di Rumah Dinas Wali Kota Palembang, Minggu 23 Oktober 2022.

Ratu Dewa menjelaskan, bantuan tersebut dari alokasi anggaran Pemkot Palembang. Yakni Dana Bagu Hasil (DBH) dan Dana Alokasi Umum (DAU) sebesar Rp9,8 miliyar. 

BACA JUGA:Oktober, Ojol Palembang Terima BLT DBH

Tujuannya untuk menekan angka inflasi akibat kenaikan bahan bakar minyak (BBM) di Kota Palembang.

Sementara, Ketua Asosiasi Driver Ojek Online (ADO) Sumsel, Muhammad Asrul menuturkan, mengenai bantuan tersebut saat ini belum menerimanya.

"Pihak ADO Sumsel juga masih melakukan pendataan, progresnya hampir rampung, Insya Allah besok selesai," tuturnya saat dihubungi. 

Diberitakan sebelumnya, dana alokasi sebesar Rp 9,8 Miliar tersebut akan dibagi dan diberikan kepada 7.000 driver Ojol. Bantuan tersebut dialokasi untuk bulan Oktober, November dan Desember sebesar Rp150.000 per bulan.

BACA JUGA:Ini Jumlah Ojol yang Tergabung di ADO Sumsel

Selanjutnya digunakan untuk bantuan pelangan PDAM bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) sebesar Rp50.000 dari 13.700 SR (Sambungan Rumah).

ASN Bersepeda Bantu Warga

Aparatur Sipil Negara (ASN) bersepeda besutan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang Ratu Dewa mendatangi pasangan suami istri yang rumahnya ambruk, Sabtu 22 Oktober 2022.

Rumah pasangan Heri Sulaiman dan Siti Aisyah Rumah yang berada di Jl Mayor Zen, Lr Musi Bahagia RT/RW 37/06, Kelurahan Sungai Lais, Kecamatan Kalidoni Palembang ambruk pada Minggu 9 Oktober 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: