Sesi Latihan Bebas I dan II MotoGP Australia, Zarco Menggila

Sesi Latihan Bebas I dan II MotoGP Australia, Zarco Menggila

Johann Zarco. foto: MotoGP--

PHILLIPS ISLAND, SUMEKS.CO - Sesi hari pertama latihan bebas MotoGP Australia di Phillip Island, Jumat 14 Oktober 2022 didominasi Johann Zarco. Ya, Zarco perkasa di hari pertama latihan bebas MotoGP Australia di Phillip Island.

Pembalap Prancis berusia 32 tahun itu menguasai jalannya free practice atau FP1 dan juga FP2. Pada FP1 pagi hari, Zarco membukukan waktu satu menit 30,368 detik, sementara pada FP2 siang tadi satu menit 29,475 detik.

Nyaris semua pembalap mempertajam waktunya. Ini lantaran kondisi trek pada FP2 lebih nyaman, tidak basah tak juga terlalu panas.

Marco Bezzecchi mengakhiri FP2 di urutan kedua, disusul Pol Espargaro. 

Juara bertahan MotoGP Fabio Quartararo mendorong motornya ke anak tangga ke-4. Quartararo cukup banyak menjadi perhatian kamera selama FP2. Itu mungkin lantaran posisinya sebagai pemimpin klasemen MotoGP sangat terancam.

BACA JUGA:Hasil MotoGP Jepang: Jack Miller Finis Terdepan, Bagnaia Tersungkur di Lap Akhir

Pembalap Prancis itu hanya unggul dua poin dari peringkat kedua, yakni Francesco Bagnaia, dengan tiga seri tersisa. 

Latihan bebas ketiga akan digelar besok pagi. FP3 menjadi penentu siapa saja yang lolos langsung ke kualifikasi utama (Q2) atau harus melakoni Q1. (crash/jpnn)

Hasil FP2 MotoGP Australia 2022 POS RIDER NAT TEAM TIME/DIFF LAP MAX

1. Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22) 1'29.475s 17/18 341k

2. Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21) +0.038s 20/21 347k

3. Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V) +0.052s 21/22 344k

4. Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.139s 18/20 341k

BACA JUGA:MotoGP Motegi Terancam Batal, ini Penyebabnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: