Dishub Tertibkan Truk Lebih Muatan, Pengemudi Galau

Dishub Tertibkan Truk Lebih Muatan, Pengemudi Galau

Ilustrasi truk fuso. foto: dok sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Langkah tegas yang bakal dilakukan Dinas Perhubungan Sumsel bekerja sama dengan Ditlantas Polda Sumsel terhadap kendaraan muatan barang over dimension dan over loading, membuat kekhawatiran bagi pengemudi lintas provinsi.

Hal ini diungkapkan Suhendra, pengemudi truk fuso yang biasa melintas antardaerah dan provinsi. Adanya penertiban terhadap kendaraan yang over loading menurutnya hal yang sangat merugikan bagi pengendara.

"Jelas ini sangat merugikan kami pak. Karena kalau setiap kendaraan yang melintasi harus ditimbang itu akan memakan waktu. Sedangkan kami harus kejar target," kata Suhendra kepada SUMEKS.CO di SPBU Soekarno-Hatta, 20 September 2022.

Tak hanya itu, saat diminta tanggapan mengenai sanksi yang diberikan Dishub Sumsel berupa pemotongan bak mobil, Suhendra menuturkan  hal itu tentunya menambah beban para pengemudi. Karena dia menilai, tak semuanya kendaraan yang melintas itu muatannya over loading. 

BACA JUGA:Truk Lebih Muatan, Dishub Sumsel Siapkan Sanksi Ekstrem

"Kalau bisa ya jangan sampai dipotong, karena bakal merugikan," tuturnya.

Kendati begitu, Suhendra mendukung kebijakan tersebut jika memang itu untuk menertibkan kendaraan yang sering berkeliaran disaat bukan jam operasional.

"Kalau soal penertiban mau tak mau kita harus ikuti saja," ujarnya.

Diketahui, Dinas Perhubungan Sumsel bekerja sama dengan Ditlantas Polda Sumsel, bakal menindak tegas mobil truk yang melanggar dengan pengangkutan barang over loading dan over dimension.

Kepala Dinas Perhubungan Sumsel, Ari Narsa mengungkapkan, pihaknya telah menandatangani kerjasama dengan Ditlantas Polda Sumsel, mengenai pelanggaran yang dilakukan truk angkutan barang.

BACA JUGA:Sering Dilalui Truk, Jembatan Penghubung Prabumulih-Pali Ambruk

"Ya, kita akan melakukan penindakan terhadap kendaraan yang over loading dan over dimension," ungkapnya.

Lebih lanjut, Ari untuk jangka panjang, jika masih kedapatan kendaraan yang mengangkut barang muatan over loading, maka akan ditindak tegas dengan cara bak nya akan dipotong sesuai dengan ketentuan pengangkutan.

"Untuk jangka panjang jika tetap terjadi bakal kita potong bak truknya," tegas Ari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: