Popda XVI Sumsel Resmi Ditutup, Mawardi Yahya Minta Kontingen Palembang Fokus Hadapi Popnas
Sekda Kota Palembang Ratu Dewa bersama Sekda Provinsi Sumatera Selatan Supriono dan Kadisdik Provinsi Sumsel Riza Fahlevi saat mengangkat piala bergilir Popda XVI Sumsel tahun 2022, di Dining Hall JSC Palembang. Foto : Edy Handoko/Sumeks.co.--
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XVI Provinsi Sumsel tahun 2022 resmi ditutup Wakil Gubernur Sumsel H Mawardi Yahya.
Tahun ini, Kontingen Kota Palembang menjadi juara umum. Kendati begitu, Kontingen Palembang diharapkan dapat mempertahankan gelar juara hingga ke Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) tahun depan.
Wakil Gubernur Sumsel H Mawardi Yahya menyampaikan, Kotingen Palembang yang menjadi juara umum Popda XVI Sumsel tahun 2022 diminta kembali melakukan seleksi untuk atlet yang akan mengikuti Popnas.
Menurut Wagub Sumsel, Popda ini merupakan pra dari Popnas. Sehingga, seluruh atlet harus diseleksi lagi agar lebih matang.
BACA JUGA:Tim Popda Basket Putra Muara Enim Raih Perak
"Ini pra popnas. Harapannya kedepan kotingen dapat mempertahankan gelar juara hingga ke popnas di tahun depan," ungkap Mawardi usai penutupan Popda XVI Sumsel di Dining Hall Jakabaring Sport City Palembang, Minggu 28 Agustus 2022.
Lebih lanjut Wagub Sumsel Mawardi mengungkapkan, ini adalah awal dari sebuah perjuangan yang harus bekerja lebih maksimal lagi untuk menghadapi Popnas. Dikatakan Mawardi, masih butuh banyak pembinaan dan latihan yang harus dihadapi.
"Jangan pernah lengah karena ini bukan dari segalanya," imbuhunya.
Sementara, Sekretaris Daerah Kota Palembang, Ratu Dewa menambahkan, untuk menghadapi Popnas tahun depan, Pemkot Palembang akan berkoordinasi dengan KONI Sumsel dan cabor yang lain agar dapat membina atlet dikalangan pelajar.
BACA JUGA:Palembang Juara Umum Popda Sumsel, OKU Selatan Juru Kunci
"Melalui Dinas Pendidikan kita ingin optimalkan lagi untuk mengkoordinir seluruh cabor yang tersebar di masing-masing sekolah," ujarnya.
Diketahui, para pemenang Popda XVI Sumsel tahun 2022 ini, seluruh para juara mendapatkan piala dan uang tunai. Kejuaraan yang dimulai pada 22-29 Agustus lalu, kini mendapatkan juara baru yakni Kontingen Kota Palembang setelah berhasil meraih medali emas terbanyak. Disusul Kontingen Musi Banyuasin (Muba) yang berada diposisi kedua dan Kotingen Ogan Komering Ulu (OKU) berada di peringkat ketiga
Berikut perolehan medali akhir Popda XVI Provinsi Sumsel 2022 dari masing-masing kontingen.
Kontingen Palembang 100 emas, 65 perak, 39 perunggu, dengan total 204 medali. Musi Banyuasin (Muba) 39 emas, 39 perak, 56 perunggu, total 134 medali. Musi Rawas 14 emas, 12 perak, 17 perunggu, total 43 medali. Lubuk Linggau 12 emas, 20 perak, 21 perunggu, total 53 medali. Ogan Komering Ulu Timur (OKUT) 13 emas, 12 perak, 27 perunggu, total 52 medali.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: