Turunkan Tekanan Darah Tinggi dengan Mengonsumsi 6 Buah Ini
Buah Jeruk. Foto: S. Hermann & F. Richter dari Pixabay --
JAKARTA, SUMEKS.CO - Tekanan darah tinggi salah satu penyakit yang kini banyak meyerang orang.
Tekanan darah tinggi bisa menyebabkan munculnya penyakit-penyakit serius yang mengancam nyawa, seperti gagal jantung, penyakit ginjal, dan stroke.
Beberapa hal bisa yang menyebabkan tekanan darah naik adalah stres, mengonsumsi makanan tinggi lemak, dan lainnya.
Untuk mencegah tekanan darah tinggi, lakukan olahraga secara rutin, jaga berat badan agar tetap ideal, konsumsi makanan sehat, kelola stres, dan cukup tidur. Periksakan juga tekanan darah secara berkala ke dokter.
BACA JUGA:Hindari 8 Makanan dan Minuman Ini Bantu Kurangi Tidur Mendengkur
Namun tahukah anda buah-buahan yang berserat tinggi dan kandungan mineral tertentu (seperti kalium dan magnesium), memainkan peran penting dalam mencegah dan mengelola penyakit kardiovaskular, termasuk tekanan darah tinggi.
Semua buah memiliki beberapa manfaat kesehatan dan membantu mengelola tekanan darah.
Namun, buah-buahan terbaik untuk hipertensi tercantum di bawah ini, seperti dikutip laman Medicinenet.
1. Jeruk
Jeruk merupakan buah sehat kaya akan antioksidan termasuk vitamin C dan flavonoid yang membantu meningkatkan kesehatan jantung dan pembuluh darah.
BACA JUGA:Ini 6 Manfaat Ampas Kopi, Menghilangkan Sel Kulit Mati
Mereka juga kaya serat dan potasium dan rendah sodium. Semua kualitas ini membuat buah ini sangat baik untuk orang dengan tekanan darah tinggi.
2. Berry
Semua buah beri, terutama blueberry, sarat dengan senyawa antioksidan dan polifenol yang membantu menurunkan tekanan darah tinggi dan meningkatkan kesehatan pembuluh darah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jpnn.com