Delapan Penggalang Dapat Gelar Pramuka Garuda

Delapan Penggalang Dapat Gelar Pramuka Garuda

Pengukuhan Pramuka Garuda kepada delapan penggalang. Foto: m naba anwar sumeks.co--

SUMEKS.CO, PALEMBANG - Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Palembang mengukuhkan gelar Pramuka Garuda kepada delapan Penggalang di Bumi Perkemahan  Cadika Palembang, Jumat (12/8).

“Ada delapan ya dari golongan Penggalang yakni tiga putra dan lima putri dari SD dan SMP Kota Palembang yang saat ini sudah berhasil meraih Pramuka Garuda dan dikukuhkan hari ini, Pramuka Garuda sendiri ialah tingkatan tertinggi dalam setiap golongan Pramuka.” kata Syamosir ketika diwawancarai, Jumat (12/8).

Dijelaskannya, Pramuka Garuda bisa didapatkan apabila penggalang telah menyelesaikan tingkat kecakapan tertinggi pada jenjang atau golongan masing-masing.

“Banyak tahapan yang harus diselesaikan dan itu tidak mudah, oleh karenanya suatu kebanggaan banyak dari anggota Pramuka di Palembang yang berhasil mendapat Pramuka Garuda, mereka mulai ditest kemampuan akademik dasar hingga pengetahuan tentang pramuka,” ungkapnya.

Salah satu anggota Pramuka Garuda yang baru dilantik, Muhammad Yusuf Akbar mewakili SMPN 41 Palembang menuturkan rasa bangga atas pencapaiannya atas dinyatakan sebagai Anggota Pramuka Garuda.

“Saya tidak sangka dari perjalanan di Pramuka sejauh ini akhirnya alhamdulillah mendapat gelar Pramuka Garuda," kata Yusuf.

Dia berharap dapat menjadi tauladan yang baik dalam memajukan Pramuka Indonesia, khususnya di Kota Palembang, serta ingin memimpin regu pramuka di sekolahnya menjadi terpandang di Kota Palembang.

Sementara, orang tua Yusuf Nico Sucida, bahwa merasa bangga melihat anaknya dapat meraih gelar tertinggi dalam pramuka, sehingga anaknya terpilih sebagai salah satu peserta Jambore Nasional di Cibubur mewakili Kota Palembang.

“Tentu saya sangat bangga, karena ini hal yang sangat positif dan melalui pramuka saya harap anak saya dapat mengharumkan bangsa dan negara, hingga membawa baik nama Kota Palembang juga,” tukasnya. (mg01)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: