Muba Diguncang Gempa Tektonik, Beni Langsung Cek Wilayah Kecamatan

Muba Diguncang Gempa Tektonik, Beni Langsung Cek Wilayah Kecamatan

SUMEKS CO MUBA Gempa bumi berkekuatan M 4 7 Senin 29 11 2201 sore pukul 16 07 WIB yang dirasakan di Kabupaten Muba langsung direspon Plt Bupati Beni Hernedi SIP Beni langsung menanyakan dampak yang dirasakan kepada setiap Camat di wilayah Kabupaten Muba Kepada setiap Camat agar mengingatkan warga jangan panik dan tetap waspada ujarnya Ketua PMI Muba ini mengingatkan agar kepada warga Muba untuk tidak bepergian dan panik Jangan panik pastikan setiap keluarga terjaga ucapnya Sesuai Rekomendasi BMKG Beni juga mengimbau warganya agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal cukup tahan gempa ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa sebelum kembali ke dalam rumah Pastikan informasi resmi hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi Instagram Twitter infoBMKG website http www bmkg go id atau inatews bmkg go id telegram chanel https t me InaTEWS BMKG atau melalui Mobile Apps IOS dan Android wrs bmkg atau infobmk tambahnya Sementara Camat Sungai Lilin Agus Kurniawan SSTP MSi mengatakan untuk wilayah Kecamatan Sungai Lilin terasa sedikit getaran gempa Terasa getaran di Desa Cinta Damai C1 namun tidak ada kerusakan dan sampai sekarang belum ada laporan warga desa desa terdampak di Kecamatan Sungai Lilin katanya Camat Lalan Andi Suharto SSTP menambahkan bahwa untuk wilayah Kecamatan Lalan berdampak sedikit goyangan tapi tidak lama Info dari masyarakat sekitar karena lebih mengarah ke atas wilayah Jambi ujar Andi Terpisah Camat Lais Demon Hardian Ekasuza SSTP MM melaporkan di Kecamatan Lais tidak terasa getaran gempa dan tidak ada laporan kerusakan diwilayahnya Alhamdulillah untuk Kecamatan Lais aman terangnya Sementara Camat Bayung Lencir Muhammad Imron SSos MM mengatakan di wilayah kecamatanya setelah di cek ada dua desa yang terasa Yang terasa di dua desa yakni Beji Mulyo dan Muara Medak namun tidak ada kerusakan katanya Diketahui sebelumnya BMKG Sumsel merilis data kejadian dan Parameter Gempabumi Senin 29 November 2021 pukul 16 07 49 WIB telah terjadi gempa tektonik di Musi Banyuasin Sumsel Hasil analisis BMKG menunjukkan bahwa gempa bumi ini memiliki parameter dengan magnitudo M 4 7 yang kemudian dimutakhirkan menjadi M 4 7 Episenter gempa bumi terletak pada koordinat 2 28 LS dan 104 14 BT atau tepatnya berlokasi di darat pada 54 Km timur laut Musi Banyuasin Sumsel pada kedalaman 10 Km Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas sesar lokal di wilayah setempat Guncangan gempabumi ini dirasakan di Musi Banyuasin III IV MMI Bila pada siang hari dirasakan oleh orang banyak dalam rumah di luar oleh beberapa orang gerabah pecah jendela pintu berderik dan dinding berbunyi Kota Jambi II III MMI Getaran dirasakan nyata dalam rumah Terasa getaran seakan akan ada truk berlalu Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempabumi tersebut Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempabumi ini tidak berpotensi tsunami boi harianmuba com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: