Vaksinasi Sasar Suku Anak Dalam Muratara

Vaksinasi Sasar Suku Anak Dalam Muratara

nbsp SUMEKS CO MURATARA Vaksinasi Covid 19 di Kabupaten Musi Rawas Utara Muratara terus berlanjut Bersama Badan Intelijen Nasional Daerah BINda Sumsel vaksinasi sasar warga Suku Anak Dalam SAD Realisasi vaksinasi di Muratara hingga saat ini mencapai 49 85 persen Namun menurut Kepala Dinas Kesehatan Dinkes Muratara Marlinda melalui Sekertaris Dinkes Muratara Dr Heny secara manual realisasi vaksinasi di Kabupaten Muratara sudah lebih dari 60 persen Tercatat disistem online sekitar 49 85 persen Kita hari ini langsung jemput bola turun ke permukiman SAD untuk lakukan vaksinasi Kami optimis di akhir tahun bisa tembus sampai 70 persen katanya Sementara itu Bupati Muratara H Devi Suhartoni saat membuka vaksinasi bersama BINda Sumsel di Desa Lubuk Rumbai Kecamatan Rupit Kabupaten Muratara mengatakan sangat mengapresiasi bantuan dari beragam pihak Kendala vaksinasi di Muratara cuma dua kurangnya vaksin dan keengganan warga melakukan vaksin Sekarang antusias masyarakat sedang memuncak Kami sudah mengajukan ke Gubernur 10 ribu dosis vaksin Alhamdulillah di beri 45 ribu dosis vaksin Hari ini ada bantuan dari BINda Sumsel kami apresiasi bebernya Perwakilan BINda Sumsel M Toha mengatakan pihaknya mendapatkan intruksi dari Presiden RI untuk membantu percepatan realisasi vaksinasi hingga ketingkat daerah Untuk di wilayah Muratara mereka mengirimkan sekitar 2 800 dosis vaksin Namun jika kouta itu dianggap kurang maka akan mereka tambah kembali Kami TNI Polri BIN terus mendorong Pemerintah agar realisasi vaksinasi berjalan dengan lancar Dan kami berharap di Muratara warga terbebas dari Covid 19 ujarnya Kepala Komunitas SAD Muratara H Jafarin mengungkapkan warga SAD di Muratara mendukung penuh program vaksinasi yang dilakukan pemerintah Berharap seluruh warga SAD bisa melakukan vaksinasi sehingga terbebas dari Covid 19 Kito dukung kalu idak divaksin age susah dapat bantuan ngurus adminitrasi dan lainnyo Sekarang vaksin jadi syarat kalu nak keluar kota umroh dan lainnyo kata Jafarin cj13 nbsp

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: