Kapal Motor Bermuatan Kelapa Tenggelam di Perairan Tanjab Timur

Kapal Motor Bermuatan Kelapa Tenggelam di Perairan Tanjab Timur

SUMEKS CO JAMBI Kapal motor bermuatan kelapa dan berisikan 7 orang awak kapal tenggelam di perairan Kabupaten Tanjab Timur Selasa 18 1 pagi Danpal Dit Polairud Polda Jambi Markas Unit Patroli Nipahpanjang Aiptu Muliadi saat dikonfirmasi Jambi Independent via telepon mengatakan kapal motor bernama KLM Cahaya Sumekar tersebut tenggelam di perairan Kuala Simbur Kecamatan Muarasabak Timur Kabupaten Tanjab Timur sekitar pukul 08 00 Kapal motor berkapasitas 200 ton milik warga Kecamatan Sadu Kabupaten Tanjab Timur tersebut berlayar dari Tanjab Timur hendak menuju Sungai Guntung Kabupaten Riau ucapnya Saat melintas di perairan Kuala Simbur Kecamatan Muarasabak Timur dalam kondisi cuaca buruk dan gelombang tinggi air masuk melalui bagian belakang kapal lalu nahkoda mengarahkan kapal ke arah perairan yang dangkal untuk penyelamatan supaya kapal tidak tenggelam Sesudah itu kapal karam setelah di kandaskan di seputaran Perairan Kuala Simbur sambungnya Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini hanya saja barang bawaan yang ada di kapal tersebut berhamburan diterjang ombak dan terbawa arus di perairan tersebut pan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: