Takut Ditembak, Remaja ini Serahkan Diri ke Polisi

Takut Ditembak, Remaja ini Serahkan Diri ke Polisi

SUMEKS CO JAS 17 warga Kelurahan Jukung Kecamatan Lubuklinggau Selatan I menyerahkan diri ke Polsek Lubuklinggau Selatan lantaran takut didor JAS menyerahkan diri diantar keluarganya dan Ketua RT 4 Jukung Kamis 3 2 2022 sekitar pukul 19 00 WIB Kapolres Lubuklinggau AKBP Nuryono melalui Kapolsek Lubuklinggau Selatan Iptu Hilal Subhi dan Wakapolsek Ipda Jemmy A Gumayel menjelaskan JAS terlibat pencurian sepeda motor Pada Minggu 12 September 2021 sekitar pukul 20 00 WIB JAS dan temannya Anton Irawan sedang menjalani hukuman mencuri sepeda motor milik Wiro Wijaya 23 warga Kelurahan Lubuk Binjai Kecamatan Lubuklinggau Selatan I Kota Lubuklinggau Korban memarkirkan sepeda motor Yamaha Vega R BG 4531 GK warna biru di bawah pondok kebun di RT 7 Kelurahan Jukung jelas Kapolsek Kemudian kedua tersangka datang merusak kunci gembok yang terpasang pada cakram sepeda motor Mereka berhasil membawa kabur hasil curiannya Sementara korban melapor ke Polsek Lubuklinggau Selatan Tersangka JAS sempat digrebek di rumahnya tapi ia kabur Setelah empat bulan buron akhirnya menyerahkan diri Katanya takut didor jelas Kapolsek Sebelumnya tersangka Anton Irawan 18 warga RT 1 Kelurahan Jukung Kecamatan Lubuklinggau Selatan I Kamis 16 9 2021 sekitar pukul 16 30 WIB diantar oleh bapaknya dan Ketua RT ke Polsek Lubuklinggau Selatan linggaupos co id

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: