Kunjungan ke Museum Monpera Meningkat, HTM Seikhlasnya

Kunjungan ke Museum Monpera Meningkat, HTM Seikhlasnya

SUMEKS CO PALEMBANG Pasca diresmikannya destinasi rekreasi baru yakni taman area publik kawasan Monpera pada 29 1 lalu kini jumlah pengunjung objek wisata tersebut meningkat Sebelum hadirnya Taman di kawasan Monpera itu semula jumlah pengunjung hanya sekitar 20 sampai 30 orang rata rata per hari kini setelah jalan beberapa minggu dari peresmian taman itu jumlah pengunjung meningkat menjadi sekitar 50 orang rata rata per hari 50 orang itu di hari biasa kalau hari libur Sabtu dan Minggu bisa sampai sekitar 100 orang lebih kata salah satu pegawai Museum Monpera Angga saat dibincangi SUMEKS CO Kamis 17 2 Dikatakannya kebanyakan yang berkunjung adalah wisatawan lokal Mereka berasal dari kalangan pelajar atau mahasiswa Terlebih kalau ada kunjungan khusus dari sekolah atau organisasi Kebanyakan sih kunjungan dari sekolah jadi pelajar yang datang bisa puluhan begitu juga organisasi mahasiswa Tetapi untuk wisatawan luar belum ada ujarnya Angga mengungkapkan minat masyarakat lebih banyak yang hanya menikmati fasilitas di luar Museum Monpera yakni taman area publik kawasan Monpera sebagai rekreasi baru itu dengan berbagai fasilitas Masyarakat yang berkunjung di kawasan taman itu belum tentu berminat masuk ke Museum Monpera hanya sebagian saja ungkapnya Sebagai pegawai Museum Monpera Angga menginformasikan harga tiket masuk HTM belum ada perubahan tetap bayar seikhlasnya Jadwal pengunjung mulai pukul 09 00 sampai 16 00 WIB Alhamdulillah dengan adanya taman publik sebagai rekreasi baru menambah daya minat pengunjung kita berharap semoga ini terus ramai tukasnya mg01

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: