Harga Migor Naik, Kebutuhan Lain Latah

Harga Migor Naik, Kebutuhan Lain Latah

PALI Permasalahan kelangkaan minyak goreng Migor di wilayah Bumi Serepat Serasan belum kunjung teratasi kalau pun ada harganya jauh melebihi harga yang ditetapkan pemerintah pusat Bahkan disejumlah wilayah di kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir PALI sudah menyentuh harga Rp30 ribu perliternya Tentu saja kondisi ini membuat masyarakat menjerit karena jelang bulan puasa ini bukan hanya harga minyak goreng saja yang mahal dan langka namun juga harga kebutuhan pokok lainnya juga mengalami hal yang sama Yeni salah satu ibu rumah tangga asal Kecamatan Talang Ubi mengatakan bahwa harga minyak goreng ditempatnya sudah mencapai Rp30 ribu dan harga bahan pokok lainnya merangkak naik Penghasilan kami sebagai petani jauh tidak sesuai dengan harga bahan pangan saat ini Untuk mendapatkan minyak goreng saja selain mahal juga susah dipasaran Saat ini kami sulit mengatur pendapatan karena selalu kurang ucapnya Minggu 6 3 Juga dikatakan Ida warga Kecamatan Abab yang mengaku bahwa selian harga minyak goreng tepung terigu telur serta cabai harganya saat ini melonjak naik Harapan kami ada upaya Pemerintah Kabupaten PALI untuk menekan harga bahan pokok dan menyediakan minyak goreng murah untuk kami agar masalah ini bisa cepat teratasi pintanya Sementara itu Plt Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Disdagprin Kabupaten PALI Deni mengatakan bahwa pihaknya terus memantau pasokan bahan pokok diseluruh pasar dan kalangan Untuk kelangkaan minyak goreng dan naiknya harga bahan pokok terjadi di seluruh wilayah Indonesia Kenaikan dan kelangkaan minyak goreng juga dipengruhi oleh banyaknya penjual minyak goreng dadakan secara online Tentu saja kami juga mengajak masyarakat agar tidak panik dan tidak melakukan aksi borong agar ketersediaan bahan pokok tetap stabil jelasnya ebi nbsp nbsp

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: